Yamaha Luncurkan R125 cc, Mampu Singkirkan Motor 150 cc
Yamaha R125cc 2024.- Sumber foto Intsagram/yamahar125italy.-
KORANRADARKAUR.ID - Yamaha Luncurkan R125 cc, Mampu Singkirkan Motor 150 cc Perusahaan Yamaha kembali meluncurkan produk terbaru. Kali ini Yamaha R 125 cc performanya mesin yang bertenaga dan patut diperhitungkan.
Bahkan, motor yang diluncurkan nanti dapat menambah daya tarik konsumen. Diklaim memiliki kemampuan yang luar biasa. Lantaran dapat menyaingi motor-motor berkapasitas mesin 150 cc yang sudah ada di Tanah Air Indonesia.
Seperti diketahui, Yamaha R125 tahun 2024 ini dibekali mesin berkapasitas 125 cc dan VP. Mesinnya menghasilkan tenaga sebesar 14,75 Dk dengan torsi puncaknya mencapai 11,5 Nm.
Dikutip dari laman radar pekalongan.disway.co.id, Yamaha tidak diragukan lagi masalah tenaganya. Motor ini sudah dikenal oleh masyarakat di Indonesia khususnya.
Penjualan Yamaha diyakini dapat menguasai para pecinta otomotif yang kini peminatnya cukup banyak. Lantaran ada saja model terbaru dari Yamaha seperti Yamaha R125 cc 2024.
Sehingga wajar Yamaha disebut semakin terdepan. Karena setiap tahunnya banyak sekali pembaruan. Membuat semakin menarik nilai jual begitu tinggi dan banyak yang suka dengan Yamaha.
Motor yang satu ini juga membawa desain yang tidak hanya sporty saja. Melainkan juga advance, dengan performa mesinnya yang unggul. Desainnya yang mencolok, membuat motor siap bersaing di tanah pasar otomotif sekarang ini.
BACA JUGA:Siapkan Uang Anda, Honda Hadirkan ADV 160, Bikin Pesaing Panik
BACA JUGA:Performa Mesin Tangguh, GS 650 S Motor Jadul Desain Klasik
Dikutip dari otoinfo meskipun motor ini hanya dibekali dengan mesin berkapasitas 125 cc. Motor ini juga menawarkan desain yang lebih advance jika dibandingkan dengan All New Yamaha R15.
Motor ini dibekali ukuran suspensi depan yang lebih besar. Pemakaian kaliper cakram vivo radial, membuat tampilannya terlihat semakin sporty dan sangat nyaman dikendarai.
Performa mesinnya pun patut untuk diperhitungkan dengan motor dikelasnnya. Akan mampu bersaing dan menjadi incaran para konsumen.
Meskipun sebenarnya belum sebanding dengan performa mesin yang dihasilkan oleh Yamaha R15 yang dibekali mesin berkapasitas 155 cc.
Namun, Yamaha R125 2024 ini diklaim memiliki kemampuan untuk menyaingi motor-motor berkapasitas mesin 150 cc. Sesuai dengan namanya, Yamaha R125 2024.