Kepsek Lama Tak Ngantor, Ini Kata Guru SDN 99 Kaur

BERMAIN : Murid SDN 99 Kaur di Desa Tinggi Ari Kecamatan Tanjung Kemuning sedang bermain.DOK/RKa--

TANJUNG KEMUNING – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupayen Kaur menyoroti Kepala SDN 99 Kaur Idimanto, S.Pd, yang sudah lama tidak ngantor.

Sekolah yang beralamat di Desa Tinggi Ari Kecamatan Tanjung Kemuning kini tanpa Kepsek sejak menerima surat keputusan (SK) mutasi Januari 2024 lalu. 

Kadis Dikbud Kaur Sumari, S.Pd, M.Pd melalui Kasi Kurikulum, Indra Gunawan, S.Pd mengatakan, dirinya sudah mendatangi sekolah sekitar satu minggu lalu, tidak ada Kepsek. Sampai Rabu, 7 Februari 2024 juga belum ngantor. 

Padahal Kepsek tugasnya bukan hanya untuk semua murid, juga dewan guru beserta staf.

BACA JUGA: Dua Warga Kaur Diciduk BNN, 1 Bikin Heboh, Ini Kasusnya

BACA JUGA: SMPN 8 Kaur Peringati Isra Mi’raj, Inilah Kegiatannya Bikin Siswa Senang

“Kalau Kepsek tidak pernah ngantor, maka semua urusan akan terhambat,” ujarnya, Rabu 7 Februari 2024.

Mengingat Kepsek sudah lama tidak ngantor, sangat berpengaruh pada dunia pendidikan. Lantaran tugas sebagai Kepsek dapat memperlancar semua kepentingan sekolah.

Bila tidak pernah ngantor, maka semua kegiatan di sekolah akan jadi kendala. 

Salah satu contoh saja mengenai tanda tangan Kepsek. Siapa yang bertanggung jawab?

BACA JUGA: Tingkatkan Pemahaman Kinerja Pada PMM, Simak yang Dilakukan SDN 10 Kaur

BACA JUGA: PANTAS JADI REBUTAN! Ternyata Segini Gaji dan Tunjangan Anggota DPRD Bengkulu Selatan Sebulan

“Bila Kepsek jarang ngantor akan berimbas pada murid, dewan guru beserta staf,” ungkapnya.

Terpisah, salah seorang guru kelas, Baklis Adi, S.Pd saat dihubungi menyampaikan, Kepsek belum masuk selama tiga hari dengan alasan sakit. Menurutnya, selama ini Kepsek ngantor.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan