Sederet Jenderal Purn TNI dan Polri Masuk Bursa Kandidat Kabinet Prabowo-Gibran, Cek Namanya
Jenderal Purn TNI danPolri yang masuk daftar bursa calon kandidat kuat Kabinet Prabowo-Gibran. -Sumber foto : koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID - Bukan hanya dari kalangan politikus Indonesia terkenal saja yang dipanggil untuk menghadapi Presiden RI tepilih Prabowo Subianto.
Namun, ternyata kalangan para jenderal purnawirawan (Purn) TNI dan Polri juga masuk daftar dari 49 orang yang dipanggil oleh Prabowo beberapa hari lalu.
Pemanggilan beberapa tokoh terkenal yang ada di Indonesia ini tidak lain karena Prabowo Subianto meminta agar mereka bisa masuk dalam kabinetnya.
Dikabarkan, sejumlah nama tokoh yang dipanggil Prabowo tersebut sudah dapat dipastikan akan menjadi kandidat kuat Kabinet Prabowo-Gibran.
Dari beberapa nama yang dipanggil oleh Prabowo untuk hadir di kediamannya di Jalan Kertanegara Jakarta Selatan pada Senin 14 Oktober 2024 lalu.
BACA JUGA:TAK SEMBARANG! Sepanjang Sejarah Ternyata Hanya 3 Jenderal TNI Tembus Bintang 5, Siapa Saja?
Ada beberapa diantaranya merupakan menteri kabinet Presiden RI sebelumnya atau calon Menteri Petahana. Namun, ada pula yang baru.
Menariknya, ada sejumlah jenderal Purn TNI dan Polri yang ikut masuk daftar bakal jadi kandidat kuat kabinet Prabowo-Gibran periode 2024-2029 mendatang.
Untuk lebih jelasnya, simak rangkuman selengkapnya yang kami lansir dari laman
nasional.sindonews.com yang akan kami sajikan sebagai berikut :
1. Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman
Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman memjadi salah satu kandidat terkuat dalam kabinet Prabowo-Gibran.
Beliau merupakan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) periode 2021-2023 lalu. Jabatan itu dulunya didapat setelah menggantikan Andika Perkasa yang diangkat menjadi Panglima TNI.