Jembatan Kali Kuto Memiliki Banyak Cerita, Berikut Ini Keunggulan Jembatan Ini
Jembatan kali kuto memiliki daya tarik serta kenangan tersendiri bagi para pengendara.-Sumber foto: suarasurabaya.net-
BACA JUGA:Luar Biasa! Inilah Deretan Sosok Perempuan Hebat yang Andil Dalam Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
Berikut beberapa fakta menarik tentang Jembatan Kali kuto:
1. Jembatan dengan material baja ini dirakit di tiga tempat berbeda yakni di Serang, Tangerang dan Pasuruan.
2. Bobot jembatan 2.400 ton.
3. Panjang bagian utama Jembatan Kalikuto yaitu 100 meter, sedangkan dua jembatan di sampingnya masing-masing 30 meter. Jadi totalnya 160 meter.
4. Sebagian materialnya dibuat di Perancis, tetapi perakitnya adalah orang Indonesia.
5. Pemasangan setiap bagiannya dilakukan secara bertahap mulai dari segmen 1 dan seterusnya hingga 12 segmen.
6. Jembatan pertama di Indonesia, bahkan mungkin di dunia, yang strukturnya dirakit di lokasi pemasangan.
7. Sebelumnya ada jembatan yang dibangun dengan teknik yang hampir sama di Papua. Namun, hanya Jembatan Kalikuto yang perakitannya dilakukan di lapangan dengan berbagai kerumitan.
8. Diketahui, jembatan kalikuto terdiri dari 6 jalur, tiga jalur arah kiri dan tiga jalur arah kanan. Pinggir jembatan akan diberi tali penyangga dari kawat besar. ***