Daftar Jalan Tol Terpanjang di Indonesia, Nomor 1 Ada di Sumatera

Jalan tol terpanjang di Indonesia-sumber foto: Koranradarkaur.id-

4. Tol Cikampek – Palimanan (Cipali)

Tol Cikampek – Palimanan (Cipali) merupakan salah satu ruas tol di Tol Trans Jawa. Berada di Provinsi Jawa Barat, tol ini memiliki panjang total 116.8 km.

5. Tol Jakarta – Merak (Jamer)

Diketahui, Tol Jakarta Merak merupakan salah satu rual tol di Tol Trans Jawa dengan panjang 98.0 km. Biaya awal pembangunan tol ini diperkirakan mencapai Rp 1,2 triliun.

6. Tol Solo – Ngawi

Tol Solo - Ngawi memiliki panjang 90,4 km dan merupakan bagian dari jaringan tol Trans Jawa. Tol ini diresmikan pada November 2018, tol ini mempermudah akses antara Jawa Tengah dan Jawa Timur.

7. Ngawi - Kertosono

Tol Ngawi - Kertosono adalah kelanjutan dari tol Solo - Ngawi. Tol ini diresmikan pada Maret 2018 dan memperkuat konektivitas di Jawa Timur.

8. Jakarta - Cikampek (Japek)

Tol Jakarta - Cikampek, atau Japek, memiliki panjang 83,0 km. Ini adalah salah satu tol tersibuk di Indonesia yang menghubungkan Jakarta dengan kota-kota di Jawa Barat.

9. Tol Jakarta Outer Ring Road I 

Beralih ke tol dalam kota, Tol Jakarta Outer Ring Road I (JORR I) menjadi jalan tol terpanjang di Indonesia urutan ke-9 dengan total panjang 64.0 km.

10. Tol Jakarta - Bogor - Ciawi 

Tol Jakarta - Bogor - Ciawi (Jagorawi) merupakan jalan tol yang panjangnya mencapai 59.0 km, membuat jalan tol ini menjadi salah satu tol terpanjang di Indonesia yang beroperasi saat ini.*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan