4 Bacabup Kaur Masih Lobi-Lobi, Belum Satupun Kantongi Rekomendasi Partai

Belum ada satupun partai keluarkan rekomendasi untuk Bacabup maupun Bacawabup Kaur 2024.--

“Untuk kepastian apakah akan maju dalam Pilkada 2024, dipastikan akan maju. Sedangkan untuk perahu atau partai juga sudah ada, tinggal menunggu rekomendasi,” ujarnya.

Hal senada disampaikan Bacabup Solman Azis, yang juga memastikan akan bertarung dalam Pilkada Kaur. Sedangkan untuk partai pengusung sudah ada dan tinggal menunggu rekomendasi.

Bacabup lain, Herlian Muchrim, ST yang masih menjabat sebagai Wabup Kaur aktif, juga memastikan akan maju dalam Pilkada 2024. Sedangkan untuk rekomendasi partai juga masih menunggu.

BACA JUGA:Kapolsek Hengky Hermansyah: Sambut Pilkada Harus Jaga Kerukunan

BACA JUGA:Hari Pertama Kerja, Kapolsek Muara Nasal dan Camat Nasal Kunker ke Desa

Empat nama Bacabup telah mengembalikan formulir syarat ke partai dan telah mengikuti proses pencalonan. 

Tetapi hingga saat ini empat nama tersebut belum satu pun mendapatkan rekomendasi dari Parpol yang dilamar. 

Gusril Pausi telah mengembalikan formulir ke Partai Golkar, PDIP, PKS, PBB dan Gerindra. Hellitza Okkie melamar dan mengembalikan formulir di PDIP, PAN, PKS, PBB, Grindra, Nasdem, PPP. Herlian Muchrim mengembalikan formulir ke PDIP, PAN, PKS, PBB, Gerindra, Nasdem, PPP, PKB dan Demokrat dan Solman Azis mengembalikan formulir ke PDIP, PAN, PKS, PBB, Gerindra dan Nasdem.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan