Juni! Mobil Listrik Canggih Ini Bakal Guncang Pasar Otomotif Mobil Indonesia

Mobil listrik canggih GAC Aion Y Plus.-Sumber foto: moladin.com-

KORANRADARKAUR.ID - Pecinta otomotif Indonesia harap bersiap-siap!

Di awal bulan Juni 2024 ini, akan hadir sebuah mobil listrik canggih yang bakal mengguncang pasar otomotif tanah air Inidonesia.

Mobil elektrik bertenaga elektrik itu adalah GAC Aion Y Plus yang diproduksi PT Indomobil Energi Baru dan GAC Aion. 

Kehadiran mobil listrik ini diharap bisa membawa dampak positif bagi bagi industri otomotif tanah air.

BACA JUGA:Spesifikasi All New Fortuner 2024, Gahar dan Tak Tertandingi

BACA JUGA:Dari Kisah Nyata! 6 Drakor yang Menarik untuk Ditonton

Setelah dilaunching pada bulan keenam nanti, mobil listrik ini akan mengikuti uji jalan di daerah Jabodetabek. Ini untuk menguji kemampuan dan kelayakan Aion Y Plus di Indonesia secara langsung.

Setelah tahap perkenalan ini, selanjutnya di akhir tahun 2024 dilakukan perakitan secara massal di Indonesia untuk selanjutnya disuguhkan bagi pecinta otomotif tanah air.

Tak hanya menargetkan pasar dalam negeri. Kedua perusahaan yang menjalin kerjasama ini menargetkan pasar ekspor.

Fasilitas perakitan GAC Aion di Indonesia akan berada di bawah naungan PT Nasional Assemblers, yang berlokasi di Cikampek.

Indonesia akan menjadi negara kedua di Asia Tenggara yang memproduksi mobil listrik GAC Aion setelah Thailand. 

Tentu pembaca penasaran bukan seperti apa spesifikasi mobil elektrik ini? Yuk simak ulasannya seperti melansir laman palpres.disway.id, Rabu 29 Mei 2024.

Aion Y Plus memiliki keunggulan dalam hal ruang kabin lega.

Mengacu dari website resminya, tercatat ia memiliki bodi berdimensi panjang 4.535 mm, lebar 1.870 mm, tinggi 1.650 mm, dan wheelbase 2.750 mm.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan