Toyota Avanza Banyak Penggemar, Buktinya Banyak Terjual, Hal Ini yang Jadi Penyebabnya

Toyota Avanza semakin diminati.-Sumber foto: gridoto.com-

Sedangkan Toyota Avanza pada periode sebelumnya atau April 2024 masih diangka Rp 237,1 juta hingga Rp 274,5 juta OTR Jakarta.

Sementara kembarannya Daihatsu Xenia andalannya Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) masih di rentang harga yang sama yakni Rp 222,65 juta sampai Rp 290,85 juta on the road (OTR) Jakarta.

Kemudian untuk spesifikasi mobil kembar tersedia dengan dua pilihan mesin yakni 1.300 cc dan 1.500 cc. Dengan begitu tenaganya tentu sama-sama bertenaga dan nyaman saat berkendara. 

BACA JUGA:BARU! Xiaomi Keluarkan Sepeda Listrik Himo Z16, Ini Keunggulannya

BACA JUGA:3 Drama Thailand Tentang Anak Kembar Populer di Indonesia, Inilah Judulnya

Adapun kapasitas mesin 1.500 cc berkode 2NR-VE berteknologi Dual VVT-i diklaim menghasilkan tenaga sebesar 106 dk pada 6.000 rpm dan torsi maksimal 137,2 Nm pada 4.200 rpm. 

Lalu mesin 1.300 cc berkode 1NR-VE Dual VVT-i klaim tenaganya 98 dk pada 6.000 rpm dan torsi 121,6 Nm pada 4.200 rpm.

Kedua mesin tersebut dikawinkan dengan pilihan transmisi manual dan Continuously Variable Transmission (CVT) yang disalurkan ke roda depan (FWD).

Mengenai fitur keselamatannya, Daihatsu Xenia sudah dilengkapi Daihatsu Advanced Safety Assist (ASA), untuk tipe tertingginya.

Bahkan ada enam fitur yang tergabung dalam ASA sebagai berikut: Pre-Collision Warning, Pre-Collision Braking, Pedal Misoperation Control. Kemudian ada Front Departure Alert, Lane Departure Warning dan Lane Departure Prevention.

Begitu juga Sama seperti Xenia, Avanza juga punya fitur keselamatan canggih yang diberi nama Toyota Safety Sense (TSS) untuk tipe tertingginya.

Kemudian mobil yang terbilang mewah d  an berkelas ini juga dilengkapi berbagai pengamanan yang super canggih diantaranya yakni, Pre-collision warning and braking.

Lalu lane departure warning and prevention, lane keeping control. Selanjutnya automatic high beam, adaptive driving beam, dan front departure alert.

Mari disimak update harga OTR Jakarta mobil kembar Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia periode Mei 2024 dihimpun dari situs resmi yang wajib diketahui:

BACA JUGA:BIKIN BANGGA! Mahasiswi UGM Asal Kaur Raih Gelar Wisudawan Terbaik, Alumni BJB

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan