Anggaran Rumah Dinas Menteri di Bikin Luhut Kaget, Jadi Sorotan di Medsos, Segini Nilainya

Rumah dinas menteri di IKN.-Sumber foto: cnbcindonesia.com-

Seluruhnya dilengkapi dengan Prasarana, Sarana dan Utilitas (PSU), meubelair, fasum fasos. Serta untuk proses konstruksi telah dimulai sejak Desember 2022 lalu.

BACA JUGA:Sampai Rp 500 Miliar Rolex Lewat, Berikut 5 Jam Tangan Termahal di Dunia

BACA JUGA:Ingin Hidup Tetap Sehat? Ayo Lakukan 5 Aktivitas Ini di Pagi Hari, Nomor 3 Kesukaan Kaum Pria

Adapun rumah menteri dibangun dengan luas bangunan sekitar 580 meter persegi dan luas lahan sekitar 1.000 meter persegi. Setidaknya saat ini sudah ada 2 unit rumah menteri yang sudah rampung.

Pada awal 2023 saat rapat dengar pendapat DPR RI dengan Kementerian PUPR, disebutkan pembangunan 36 rumah dinas menteri akan memakan biaya Rp 519,06 miliar.

Ini berarti pembangunan per unit rumah menteri di IKN menelan biaya sekitar Rp 14 miliar lebih.

Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto menuturkan, anggaran tersebut sudah termasuk perabotan. Ini membuat rumah jabatan menteri di IKN langsung siap huni.

36 rumah tapak tersebut memiliki 2 lantai dan 1 lantai semi-basement. Dia menggambarkan perumahan tersebut akan mirip dengan Widya Chandra Residence di Jakarta.

BACA JUGA:BREAKING NEWS! Vonis 5 Terdakwa Perintangan Penyidikan Dana BOK Kaur, 4 Terdakwa Divonis Sama

Pihaknya telah menyiapkan dua tipe desain rumah yaitu, tipe downslope dan tipe upslope dengan luas bangunan 580 meter persegi dan luas lahan 1.000 meter persegi.

Diperkirakan progres pembangunan rumah tapak jabatan menteri telah bertambah pada kisaran 80 persen. Pasalnya, rata-rata progres proyek di IKN dalam 1 minggu meningkat 2 hingga 3 persen.

Seiring dengan hal itu, konstruksi rumah tapak jabatan menteri dapat mulai dilakukan commisioning pada Juni 2024 dan mulai siap ditinggali oleh para Menteri yang hendak pindah ke IKN pada Juli 2024.

"Tentang harga ini karena speknya termasuk full furnished, jadi sudah termasuk isinya. Nanti memang Bapak dan Ibu Menteri yang akan menempati rumah tersebut, tinggal masuk saja," jelas Iwan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan