Mau Piknik Lebaran, Ini Lokasi Wisata di Kaur yang Direkomendasi untuk Masyarakat

DOK/RKa WISATA: Objek wisata Pantai Hili Kecamatan Semidang Gumay kini makin apik dengan wajah barunya, beberapa waktu lalu.--

KAUR TENGAH - Piknik bersama keluarga ke tempat-tempat wisata merupakan salah satu momen yang paling dinantikan saat Idul Fitri.

Ada banyak tempat wisata di Kabupaten Kaur, termasuk 4 kecamatan di wilayah eks-Kaur Tengah. Ini bisa jadi pilihan untuk didatangi bersama keluarga saat Idul Fitri Tahun 1445 Hijriah.

Camat Kaur Tengah Marhen Syafri, S.Pd mengatakan di kecamatannya terdapat dua objek wisata bahari.

Yakni, Pantai Padang Baru di Desa Tanjung Pandan, juga Pantai Air Langkap di Desa Sukarami dan Desa Pajar Bulan. Kedua objek wisata ini bisa dijangkau kendaraan roda empat.

"Bagi yang ingin menikmati suasana pantai bisa datang ke kecamatan kami. Ada dua lokasi pantai yakni Pantai Panjang Baru dan Pantai Air Langkap. Untuk kabar baiknya kini ke Pantai Air Langkap sudah bisa ditempuh menggunakan mobil tanpa harus melalui jalur masuk tambak lagi," kata Marhen Syafri, Senin 8 April 2024.

BACA JUGA:Selesai Ikuti AAS, Simak Jadwal Kelulusan SMA

BACA JUGA:Bupati Kaur Salat Id di Rumdin, Wabup di Masjid Jamik As-Syakirin, Simak Pesannya

Terpisah, Camat Luas Ujang Aswadi, S.Pd mengungkapkan, meski di kecamatanya tidak memiliki objek wisata seperti air terjun dan jauh lokasi pantai. Bantaran sungai Air Luas bisa menjadi pilihan bagi yang ingin piknik bersama keluarga. 

"Bisa sambil berkumpul dan makan bersama juga mandi di sungai Air Luas. Karenanya menurut kami ini jadi tempat pilihan piknik bersama keluarga saat lebaran," ujar Ujang Aswadi. 

Terpisah, Camat Muara Sahung Ahmad Gusran, S.Sos berpromosi, selain Air Terjun Dalam Goa di Desa Ulak Bandung yang berjarak sekitar 2 Kilometer (KM) dari pusat desa. Lalu bisa di akses dengan kendaraan roda dua. Di desa ini juga terdapat Wisata Terjun Tiga Panggung. Namun, untuk menujunya, pelancong harus sedikit berjalan kaki.

Tak hanya di Desa Ulak Bandung. Desa lain juga memiliki potensi wisata ini, dan dapat dengan mudah dapat diakses.

BACA JUGA:PWI, Game Realita Kehidupan di Dunia Yang Sempurna

Seperti air terjung di Desa  Tri Tunggal Bakti. Untuk menuju air terjun ini cukup berjalan kaki 15 menit dari pusat desa.

Kemudian ada juga air terjun di Desa Bukit Makmur Kecamatan Muara Sahung, untuk sampai ke lokasi pengunjung bisa menggunakan mobil dan motor.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan