Baca Koran radarkaur Online - Radar Kaur

Berhasil Memberdayaan IRT Bantul Lewat Olahan Kacang Koro, Pertamina: CSR Siap Diterapkan di Bengkulu

Pertamina melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) berhasil dalam memberdayakan masyarakat Bantul, Kamis 06 November 2025--

BENGKULU - Pertamina melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) berhasil dalam memberdayakan masyarakat, khususnya kalangan ibu rumah tangga (IRT).

Seperti melalui program yang telah sukses dijalankan di Dusun Babakan RT 02, Desa Poncosari, Kecamatan Srandakan, Kabupaten Bantul, Pertamina berhasil menggerakkan warga untuk mengolah kacang koro menjadi beragam produk pangan bernilai ekonomi tinggi.

Kacang koro yang selama ini kurang dimanfaatkan, kini diolah menjadi kripik, tempe, hingga bakpia sebagai alternatif pengganti kedelai. Upaya tersebut tidak hanya meningkatkan nilai tambah komoditas lokal, tetapi juga membuka peluang ekonomi baru bagi masyarakat setempat.

BACA JUGA:QRIS Bank Bengkulu Sudah Digunakan Pelaku UMKM di Kaur, Segini Persentasenya!

BACA JUGA:Sambangi Bengkulu, Presiden PKS Serukan Rumah Perjuangan Hingga UMKM

Atas keberhasilan di Bantul tersebut membuat Pertamina melalui Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) berencana memperluas penerapan program serupa ke wilayah lain di Indonesia bagian selatan, termasuk Provinsi Bengkulu.

“Keberhasilan pemberdayaan masyarakat di Bantul menjadi inspirasi kami untuk membawa program CSR ini ke wilayah Sumbagsel, salah satunya Bengkulu. Kami ingin membantu masyarakat agar lebih mandiri melalui pemanfaatan potensi lokal,” ujar Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, Rusminto Wahyudi pada Kamis 06 November 2025.

Selain itu, Rusminto mengatakan, program pemberdayaan ibu rumah tangga melalui olahan kacang koro ini sebagai salah satu program unggulan CSR Pertamina.

BACA JUGA:Rayakan Ulang Tahun ke-36, Saku Bisnis Bank Raya Perkuat Komitmen Dorong Akselerasi UMKM

BACA JUGA:KUR BCA 2025: Solusi Modal Usaha Tepat untuk Memajukan UMKM Anda

"Kelompok Berlian Progo Jaya meraih penghargaan Proper Emas dari Pertamina Pusat pada tahun 2023. Ini adalah salah satu program unggulan CSR Pertamina," ujar Rusminto.

Program kemitraan ini, lanjut Rusminto, berawal pada akhir tahun 2020. Saat itu, pihak Pertamina datang menemui komunitas ibu rumah tangga di Poncosari dan menawarkan program binaan melalui CSR.

"Tujuannya agar rata-rata ibu rumah tangga bisa punya usaha sendiri. Setelah melalui proses diskusi dan pelatihan, akhirnya menemukan potensi kacang koro untuk menjadi olahan bernilai tinggi dan bergizi," jelasnya.

Pada kesempatan yang berbeda, Ketua Kelompok Berlian Progo Jaya Winarti mengatakan, perekapan hasil penjualan dilakukan setiap tiga bulan sekali dan hasilnya sangat memuaskan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan