Pastikan Pemilu Aman, Kapolres Tinjau Logistik di PPK

PANTAU: Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.IK, M.Ik, M,Si melakukan monitoring sekeretariat PPK, Kamis 14 Februari 2024.-IST/RKa Ujang Tamarozi-

BINTUHAN- Dalam memastikan jumlah logistik yang dikumpulkan di Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) setelah pencoblosan. Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si melakukan pemantauan atau monitoring.

Dengan mengecek langsung pendistribusian logistik Pemilu dari TPS ke sekretariat PPK. Dalam monitoring ini, Kapolres meminta seluruh petugas benar-benar melakukan kehati-hatian. Serta melakukan penjagaan logistik yang ada dengan baik.

BACA JUGA:Usulan Murenbangcam Rerata Peningkatan Ekonomi dan Infrastruktur, Ini Jadwal Musrenbangkab Kaur

“Monitoring yang dilakukan tidak lain untuk memastikan lokasi dan penyaluran logistik dari TPS ke gudang PPK berjalan aman dan lancar,” kata Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si melalui Kasi Humas AKP Jhoni Silaen, Kamis 15 Februari 2024.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Kaur melakukan pengecekan kelayakan gedung logistik PPK. Jangan sampai ada atap yang bocor, kunci pintu yang rusak. Untuk antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

BACA JUGA:Sejarah Desa Selika, Ternyata Awalnya Merupakan “Talang”

Selain itu, Ketua dan anggota PPK diminta memastikan logistik Pemilu yang sudah masuk ke sekretariat PPK. Semuanya harus  benar-benar dicek, jangan sampai ada yang rusak.

Lanjutnya, selain Ketua dan anggota PPK juga anggota yang ditugaskan dalam melakukan penjagaan gudang logistik PPK untuk benar-benar melakukan penjagaan.

BACA JUGA:Atasi Desa Rawan Bencana Bisa Gunakan DD, Begini Penjelasan TA

Jangan sampai lengah dan selalu siap siaga. Kapolres meminta seluruh personel, baik anggota yang melakukan penjagaan maupun Ketua dan anggota PPK selalu menjaga kesehatan.

“Dengan selalu waspada dan berhati-hati, maka hal-hal yang bisa mengganggu jalannya Pemilu bisa diantisipasi. Serta tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” tutupnya. (ujr)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan