Serunya Sarapan Bersama di SMAN 5 Kaur, Menunya Bikin ...
FENTY/RKa PANTAU: Kepala SMAN 5 Kaur Yen Sapri, S.Sos, MM saat memantau jalannya perlombaan yang diikuti oleh siswa, Kamis 25 Januari 2024.--
MAJE - Dalam rangka memperingati dan memeriahkan Hari Gizi Nasional, SMAN 5 Kaur di Desa Suka Menanti Kecamatan Maje mengadakan sarapan bersama dan lomba masak dengan tema 4 sehat 5 sempurna, Kamis 25 Januari 2024.
Lomba memasak dilaksanakan di depan kelas masing-masing dengan jumlah peserta 18 kelompok.
Dalam sambutan, Kepala SMAN 5 Kaur Yen Sapri, S.Sos, MM memberikan arahan untuk kegiatan lomba, agar dapat dipelajari tidak hanya sekedar lomba tapi juga meninggalkan kesan yang baik dan diharapkan semua siswa ke depannya dapat memenuhi gizi yang baik.
Dia juga selalu mengingatkan bahwa keselamatan saat lomba adalah yang utama. Dengan harapan kegiatan dalam rangka memperingati Hari Gizi Nasional ini dapat diadakan setiap tahunnya.
"Benar, kami memperingati Hari Gizi Nasional dengan mengadakan sarapan bersama dan lomba memasak antarkelas oleh siswa," ungkapnya.
Acara sarapan bersama ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi antarwarga sekolah. Dengan saling mengenal, bercengkerama, dan membangun interaksi positif satu sama lain.
BACA JUGA:Lantaran Ini, Seluruh Desa Belum Bisa Pencairan DD dan ADD
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan menanamkan kepedulian sosial dan pola hidup sehat sejak dini pada peserta didik. Pasalnya, kebiasaan sarapan yang teratur terbukti bermanfaat bagi pertumbuhan dan perkembangan anak-anak dan remaja.
Perayaan Hari Gizi Nasional oleh sekolahnya memang diadakan setiap tahunnya. Oleh karena itu, peran sekolah sangat penting untuk mempromosikan gaya hidup sehat. Mulai dari menyediakan kantin sehat, hingga rutin mengadakan penyuluhan gizi oleh ahli.
"Kegiatan yang kami adakan ini bertujuan untuk mengedukasi siswa agar memiliki pemahaman dan kepedulian soal gizi sejak dini. Apalagi, remaja rentan mengalami masalah gizi akibat pola makan tidak sehat dan kurangnya aktivitas fisik," ujarnya.
BACA JUGA:Dipuji UT Bengkulu, Simak Perkembangan Salut Generasi Kaur
Sedangkan Pembina OSIS dan Koordinator Kegiatan Merza Alfiani, S.Pd mengatakan, memilih lomba memasak dalam peringatan Hari Gizi Nasional ini karena lebih ingin mengenalkan makanan 4 sehat 5 sempurna kepada siswa. Tentunya dengan lomba ini akan menambah pengetahuan gizi siswa.
Selain itu, lomba memasak dengan tema 4 sehat 5 sempurna ini sangat cocok untuk memperingati Hari Gizi Nasional. Yang pastinya akan menumbuhkan jiwa bersaing yang sehat antara sesama siswa.
Ia juga mengakui, lomba memasak yang diselenggarakan oleh pengurus OSIS tersebut mendapatkan tanggapan positif dari para wali kelas dan siswa. Sehingga antusias siswa dalam mengikuti perlombaan tersebut sangat tinggi.