Baca Koran radarkaur Online - Radar Kaur

Calvin Verdonk Pemain Timnas Indonesia Makin Bagus, Jay Idzes Jadi Rebutan

Pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk yang semakin bagus dan menjadi perhatian. Sumber foto: koranradarkaur.id--

KORANRADARKAUR.ID- Dua pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk dan Jay Idzes saat ini semakin bagus dan menunjuk performa cemerlang di masing-masing klub.

Selain itu juga kedua pemain mmenjadi perbincangan hangat bagi nitezen Indonesia atas konsisten penampilan di klub masing -masing.

Dikutip dari artikel sindonews.com dua bek pemain Timnas Indonesia Calvin Verdonk dan Jay Idzes, menunjukkan performa cemerlang di klub masing-masing. 

Pemain Timnas Indonesia Verdonk masuk dalam tim terbaik pekan ke-29 Eredivisie, sementara Idzes jadi rebutan klub besar Italia.

Calvin Verdonk tampil gemilang saat memperkuat NEC Nijmegen melawan RKC Waalwijk.

BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia Thom Haye Akan Curi Start, Datang Lebih Awal ke Indonesia, Ini Penyebabnya

Bek kiri berusia 27 tahun itu tampil penuh dan berkontribusi besar dalam kemenangan timnya dengan skor 2-1. 

Menurut laman statistik Sofascore, Verdonk mencatatkan delapan tekel bersih, tiga sapuan, serta menciptakan dua peluang emas.

Ia juga melepaskan dua umpan silang dan tiga umpan kunci. Atas penampilan solid tersebut, ia diganjar nilai 8,4—tertinggi di antara rekan setimnya.

Pujian pun datang dari dua media besar Belanda, ESPN NL dan Voetbalzone, yang menempatkan Calvin dalam tim terbaik pekan ke-29 Liga Belanda.

Menariknya, ESPN NL menempatkan Verdonk di posisi bek tengah-kiri, berbeda dari peran aslinya sebagai bek kiri, sedangkan Voetbalzone mempertahankan posisi naturalnya. Calvin sendiri tak mau larut dalam euforia.

BACA JUGA:Pemain Timnas Indonesia U-17, Rata-Rata Jebolan EPA Liga 1

Ia menegaskan bahwa misi utamanya adalah membawa NEC lolos ke babak play-off untuk tiket kompetisi Eropa musim depan. Seluruh pemain harus percaya bahwa tim ini bisa lolos.  

Dalam pertandingan apa pun bisa terjadi. Siapa pun bisa mengalahkan siapa pun.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan