Jaksa Pastikan Lanjukan Pengusutan Dugaan Pungli Bantuan Dana PIP di Bengkulu Selatan
Jaksa pastikan lanjutkan pengusutan dugaan pemotongan dana PIP. --
BENGKULU SELATAN (BS) - Kejari BS memastikan akan lanjutkan pengusutan dugaan pungutan liar (Pungli) bantuan dana PIP di wilayah BS.
Berdasarkan data terbaru, sampai saat ini Jaksa masih mengumpulkan data dan keterangan untuk menguatkan informasi adanya pemotongan uang bantuan itu.
Apalagi, program bantuan dana PIP tersebut merupakan bantuan bersumber dari APBN, untuk membantu biaya sekolah siswa kurang mampu.
Kajari BS Nurul Hidayah, SH, MH melalui Kasi Intel Hendra Catur Putra, SH, MH membenarkan, jika engusutan dugaan pemotongan PIP masih terus berlanjut.
"Ya, sampai kini kami masih menelusuri data lapangan untuk mengumpulkan semua keterangan yang menguatkan informasi tersebut," ujar Hendra.
Kasi Intel melajukan, pihaknya telah turun ke lapangan untuk mencari petunjuk dugaan pemotongan PIP yang diduga dilakukan oleh para oknum.
BACA JUGA:Potongan Dana PIP Ada Peran Sekolah? Jaksa Terus Telusuri Aliran Dana Bantuan PIP
BACA JUGA:Jaksa Sudah Temukan Bukti Permulaan Potongan Bantuan Dana PIP, Aliran Uangnya Kemana Ya?
Dari beberapa penerima PIP yang ditemui, rerata semuanya mengakui adanya pemotongan atau cash back setelah uang tersebut dicairkan atau diambil dari bank.
"Hasil temuan kami, memang ada indikasi itu. Tapi belum bisa kami sampaikan lebih lanjut temuan kami seperti apa, itu akan menjadi bahan proses penyelidikan," jelasnya.
Sementara itu, modus pemotongan dana PIP memang tidak terlalu kasar, pelakunya bermain halus. Cash back itu diberikan penerima dengan alasan keikhlasan.
Namun, di balik itu ada ancaman yang tidak langsung kepada penerima. Bagi yang menolak memberikan cash back setiap kali dana PIP cair, diancam dicoret dari daftar penerima PIP selanjutnya.
Perputaran uang hasil pemotongan dana PIP di di BS diprediksi cukup besar. Sebab, jumlah penerima dari jenjang SD sampai SMA mencapai 14 ribu orang.
Setiap kali dana PIP cair, penerima memberi cash back berkisar Rp 25 ribu sampai Rp 50 ribu. Artinya, uang yang terkumpul dalam sekali penyaluran PIP mencapai ratusan juta rupiah.