Lestarikan Kesenian Adat, Dikbud Provinsi Gelar Festival Budaya di Bengkulu Selatan

Dinas Dikbud Provinsi Bengkulu gelar festival budaya di Bengkulu Selatan. -Sumber foto: koranradarkaur.id-

BENGKULU SELATAN (BS) - Pelestarian kesenian dan budaya adat yang ada di Kabupaten BS mendapatkan perhatian serius dari Pemprov Bengkulu.

Hal itu terbukti dengan digelarnya festival budaya yang diberi nama Fetival Bunga Mas di Kabupaten BS oleh Pemprov Bengkulu melalui Dinas Dikbud.

Bertempat di Gedung Pemuda Kabupaten BS, Sabtu 23 November 2024 malam, Dinas Dikbud Provinsi bekerjasama dengan APMPBY gelar Festival Bunga Mas.

Tidak main-main, Dinas Dikbud Provinsi Bengkulu menargetkan jika festival tersebut nantinya akan menjadi agenda rutin tahunan.

Kabid Kebudayaan Dinas Dikbud Provinsi Bengkulu mengatakan, setidaknya ada lebih 10 sanggar seni di Kabupaten BS yang ikut menjadi peserta kegiatan itu.

BACA JUGA:Pemdes Air Palawan Dorong Masyarakat Lestarikan Budaya, HUT ke-56 Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:SMAN 4 Kaur Upacara HUT Provinsi Bengkulu, Menjaga Sejarah Lestarikan Budaya

"Festival yang digelar di Kabupaten Bengkulu Selatan ini merupakan festival terakhir usai digelar pada kabupaten lainnya di Provinsi Bengkulu," katanya.

Menurut Kabid, melihat antusias masyarakat dan penggiat seni, pihaknya akan merancang festival yang digagas ini dapat kegiatan rutin tahunan. 

"Antusias dan penggiat seni akan kami jadikan acuan agar kegiatan seperti ini akan jadi agenda rutin tahunan," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Ikatan Keluarga Alumni Pelajar dan Mahasiswa Provinsi Bengkulu Yogyakarta (IKAPMPBY), Dodi Martian menjadi inisiasi gelaran seni ini.

Dodi menyebutkan, seni bhdaya dan adat di Kabupaten BS haru dilestarikan. Bentuk dari pelestarian itu yakni, dengan menggelar event budaya rutin seperti ini.

Mengingat, Kabupaten BS sendiri selama ini event-event kesenian seperti ini memang masih terkesan minim dilakukan oleh pemerintah daerah.

"Diharapkan ke depan kesenian budaya Bengkulu Selatan dapat dikenal di kancah nasional. Bahkan, internasional melalui event-event rutin sperti festival budaya ini," demikian Dodi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan