Hadapi Pemilu, Polsek Rutin Sambangi Desa

IST/RKa -- SAMBANG: Anggota Babinsa sedang sambangi warga, Kamis 28 Desember 2023.--

KAUR UTARA - Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif menjelang Pemilu 2024. Polsek Kaur Utara rutin sambang desa di wilayah Kaur Utara dan Padang Guci Hilir melalui anggota Bhabinkamtibmas.

"Ciptakan Kamtibmas Pemilu 2024, rutin sambangi desa," kata Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman, S.IK M.IK, M.SI melalui Kapolsek Kaur Utara Iptu Slamet Ambhyah, SH, Kamis 28 Desember 2023.

Diakui, sambang ke masyarakat baik itu tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda maupun ke penyelenggara Pemilu. Ini dilakukan sebagai upaya Polri terutama Polsek Kaur Utara menjaga Kamtibmas menjelang Pemilu 2024. Sesuai dengan Undang Undang (UU) nomor 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia.

BACA JUGA:Harga TBS Stabil, Tapi Petani Masih Ngeluh, Ternyata Ini Penyebabnya

BACA JUGA:8 Desa Pagulir Terancam, Simak Penyebab Utamanya

"Harapan kita agar masyarakat bisa turut serta menciptakan suasana yang kondusif," ujarnya.

Lanjutnya,  masyarakat jangan mudah terprovokasi ajakan ajakan dari oknum oknum yg tidak bertanggung jawab yang bisa mengganggu situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Kaur pada umumnya.

"Mari bekerjasama sukseskan Pemilu 2024 dan jangan muda terpancing pada oknum tidak bertanggung jawab," pintanya.

Terpisah, Kades Guru Agung 1 Sarwan Sono mengatakan, masyarakat selalu bekerjasama dalam menciptakan Kamtibmas. Sukseskan Pemilu 2024 mendatang dan diminta pada masyarakat tetap damai dan tenang jangan terpancing pada perbuatan yang tidak diinginkan.

"Ayo sukseskan Pemilu, ciptakan lingkungan yang kondusif," harapnya.(man)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan