Orang Tua Bisa Jangan Bingung! Terapkan 5 Cara Ini Mengajarkan Pengelolaan Keuangan Pada Anak

Cara mengajarkan pengelolaan keuangan pada anak. -Sumber foto: koranradarkaur.id-

2. Memberikan Pemahaman tentang Kebutuhan dan Keinginan

Melibatkan anak dalam kegiatan berbelanja untuk kebutuhan keluarga dapat membantu anak memahami perbedaan antara apa yang dibutuhkan dan apa yang diinginkan.

Orang tua bisa mulai dengan menyimpan catatan setiap kali berbelanja dan meminta anak untuk mengutamakan barang dalam catatan karena hal itu adalah kebutuhan utama keluarga.

Selain itu, beritahu anak bahwa mereka hanya diizinkan membeli satu item di luar daftar.

Di sini, anak-anak akan dididik untuk menggunakan uang dengan bijak dan menempatkan kebutuhan mereka di atas keinginan mereka. 

3. Mengajarkan Anak Tentang Cara Menghasilkan Uang

Ini biasanya diajarkan pada anak-anak di usia remaja awal, yaitu antara usia sepuluh hingga empat belas tahun.

BACA JUGA:Tidak Sembarangan, Hanya Honorer yang Penuhi Syarat Ini Bisa Mendaftar PPPK Periode Kedua

Pada usia ini, orang tua bisa mulai memberi tahu anak-anak bahwa mereka harus melakukan sesuatu agar bisa mendapatkan uang. 

Misalnya, orang tua bisa mulai mengajari mereka untuk membantu pekerjaan rumah dan memberikan uang saku sebagai gantinya.

Saat anak mulai memasuki usia 15 tahun, orang tua juga bisa mengajari mereka untuk mulai menghasilkan uang tambahan lain, seperti berpartisipasi dalam kompetisi, berjualan online atau aktivitas kecil lain yang bisa memberi dampak ekonomi padanya. 

4. Membantu Mereka Membuat Budget Pengeluaran

Setelah anak mulai bisa menghasilkan uang dengan cara mereka sendiri, orang tua bisa mulai mengajari anak-anak membuat budget pengeluaran.

Orang tua bisa mulai membantu dengan membuat anggaran kecil-kecilan di buku catatan. Gunakan metode budgeting yang cocok dengan kondisi keuangan keluarga.

BACA JUGA:MENARIK! Jika Mahasiswa Ingin Investasi, Yuk Kenali Jenis Investasi yang Cocok di Sini!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan