Penuh Pesona, 8 Desa Wisata Ini Wajib Dikunjungi
8 desa wisata terbaik yang wajib dikunjungi saat berlibur.-Sumber foto: Koranradarkaur.id-
Penduduk desa masih sangat menjunjung tinggi tradisi para leluhurnya.
Seperti prinsip Tri Mandala. Kamu bisa melihat upacara adat, belajar membuat canang sari dan menjelajahi keindahan alam sekitar.
Desa Penglipuran pernah dinobatkan sebagai salah satu desa terbersih di dunia versi majalah Conde Nast Traveler.
BACA JUGA:Kok Bisa? Desa Wisata Cawang Lama di Rejang Lebong Bikin Pintar Pengunjung
BACA JUGA:Wisata Alam Terbaik Provinsi Bengkulu: Hutan Madapi di Desa Wisata Pal VIII Rejang Lebong
5. Pemuteran
Pesona alam dan budaya yang otentik menjadikan Desa Pemuteran sebagai salah satu destinasi wisata favorit di Bali.
Desa yang terkenal sebagai desa nelayan di Kabupaten Buleleng ini menarik banyak wisatawan lokal dan mancanegara untuk datang berkunjung.
Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan di Desa Pemuteran ini.
Namun yang paling diminati adalah pesona hayati laut yang bisa dinikmati melalui diving dan snorkeling.
Desa Pemuteran juga pernah masuk dalam daftar 10 Destinasi Terbaik Asia versi Lonely Planet BBC pada tahun 2018.
6. Nglanggeran
Desa Nglanggeran menawarkan pemandangan alam yang menakjubkan dengan batu-batu karst yang menjulang tinggi.
Desa yang berada di Kabupaten Gunung Kidul ini memiliki program homestay untuk pengunjung yang ingin merasakan kehidupan masyarakat lokal.
Kamu bisa menikmati pemandangan sekitar kawasan gunung api purba dengan ketinggian 700 mdpl, bersepeda mengelilingi desa sambil menikmati sunrise dan sunset.
Juga berkeliling di sekitar Embung Nglanggeran yang merupakan tempat penampungan air untuk kebun durian dan kelengkeng.
Atau mengikuti aktivitas masyarakat lokal yang bekerja memproduksi Coklat Nglanggeran sebagai salah satu oleh-oleh khas Yogyakarta.