Intip Keindahan Desa Wisata Sumber Urip, 10 Besar Dewi 2024, Mulai dari Gunung, Pemandian Hingga Agrowisata

Keindahan Desa Wisata Sumber Urip Kabupaten Rejang Lebong-sumber foto: Koranradarkaur.id-

KORANRADARKAUR.ID - Namanya Desa Sumber Urip, salah satu Desa wisata di Kabupaten Rejang Lebong. Desa Sumber yang berada di Kecamatan Selapu ini, merupakan salah satu 10 besar peserta lomba Desa Wisata (Dewi) Provinsi Bengkulu tahun 2024.

Berada di kaki Gunung Kaba, Desa Wisata Sumber Urip Sangat kaya akan potensi wisata. Diantara potensi di desa wisata ini seperti keindahan alam Gunung Kaba, Pemandian Air Panas serta Agrowisata. 

Di Desa Wisata Sumber Urip mayoritas penduduk berprofesi sebagai petani. Selain itu berapa kelompok masyarakat yang membudidayakan lebah madu. Produksinya dapat dijadikan sebagai buah tangan bagi pengunjung yang datang berkunjung ke Dess Wisata Sumber Urip. 

Di desa wisata Sumber Urip ini ada destinasi wisata yang cukup unik. Destinasi itu diberi nama Grojogan Sewu! 

Nama yang sama dengan destinasi wisata di Tawang Mangu Provinsi Jawa Tengah. Objek wisata ini sesuai namanya adalah air pancuran yang merupakan air hangat dari pegunungan.

Objek wisata tersebut masih cenderung alami. Pengelola tidak terlalu banyak mengubah agar tetap asri dan natural.

BACA JUGA:Desa Wisata Tangsi Duren Kabupaten Kepahiang, Destinasi Andalannya Memanjakan Mata

BACA JUGA:Sama-Sama Desa Wisata, Adu Keindahan Batu Ampar Kepahiang dan Batu Ampar Bengkulu Selatan

Beberapa aliran air panas dialirkan pada kolam untuk berendam. Sebagian lain dibiarkan jatuh mengalir melalui bambu yang telah dilubangi. Kawasan ini merupakan objek wisata yang cocok menawarkan sensasi relaksasi. 

Aliran air yang tidak terlalu panas namun juga tidak hangat dirasa pas mengalir disekujur tubuh. Di desa ini juga ada wisata budaya, yakni Sedekah Bumi. Sedekah  Bumi Diadakan setiap 1x dalam setahun sebagai prosesi ungkapan syukur kepada Sang Pencipta atas Anugerah yang diberikan. 

Ada juga tradisi Obor Sewu (obor seribu, red) saat malam menyambut hari Raya Idul Fitri. Lalu ada air panas Bukit Kaba merupakan salah satu unique selling yang dimiliki Taman Wisata Alam Bukit Kaba. 

Berjarak 800 meter dari pos Pokdarwis Bukit Kaba di Desa Sumber Urip. Selain berwarna merah, di kolam air panas ini, wisatwan dapat melakukan full body bathing.  Air Panas merah lain di dunia ada di Jepang, namun disana tidak dapat melakukan full body bathing. 

Itulah sejumlah keindahan Desa Wisata Sumber Urip Kabupaten Rejang Lebong.*

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan