Pentagon Expo ke-10, Refleksi Prestasi Siswa

TUNJUKKAN: Siswa SMAN 10 Pentagon tunjukkan capaian prestasi kepada Kacabdin Wilayah IX Bintuhan H Jayadi Ruslan, SS, M.TPd dalam kunjungan stand, Senin 18 Desember 2023. FENTY/RKa--

BINTUHAN - SMAN 10 Kaur Pentagon menggelar Pentagon Expo ke-10, yang dibuka oleh Kacabdin Wilayah IX Bintuhan H Jayadi Ruslan, SS, M.TPd, Senin 18 Desember 2023. Kegiatan juga dihadiri Sekretaris Dikbud Kaur Imam Sardjono, M.Pd, Kasi Pendidikan Madrasah Pemad (Kemenag) Kaur Mugiyem, SE, MM, Komite, Pengawas SMP, Kepala SMA dan SMP tetangga, orang tua siswa dan peserta lomba. 

Pentagon Expo ke-10 ini bertemakan "One Decade of Struggling and Collaborating, Ignite, Immerse, Invigorate", atau satu dekade berjuang bersama cemerlang, melebur, membentuk kembali figur yang lebih kuat. 

Adapun bentuk kegiatan yakni, open laboratorium nanoteknologi, bioteknologi, robotik dan renewable energy. Serta open stand kewirausahaan,  memory and art, kesehatan dan media center. 

Pentagon Expo ini juga menggelar perlombaan dengan sasaran peserta didik SMP/MTs se-Sumbagsel, pemerintah Provinsi Bengkulu, pemerintah daerah dan masyarakat pemerhati dunia pendidikan. 

Adapun lomba yang digelar yakni, lomba sholawat, tilawah, Hifzil Quran, Olimpiade Smart League (OSL), roket air, poster online, lomba konten edukatif tiktok, kepramukaan, lomba tari kreasi, story telling, futsal dan atletik. 

Dengan perlombaan dilaksanakan Senin, 18 Desember sampai Rabu, 20 Desember 2023. Peserta yang mengikuti perlombaan berjumlah 31 peserta dengan rincian, 28 peserta dari SMP dari Kabupaten Kaur dan tiga peserta dari MTs Kabupaten Kaur. 

Kacabdin Wilayah IX Bintuhan H Jayadi Ruslan SS, M.TPd mengatakan, sangat mengapresiasi kegiatan Pentagon Expo ini. Karena dilaksanakan dengan luar biasa, menampilkan prestasi akademik, maupun prestasi seni. Pihaknya mengharapkan, dengan adanya kegiatan Pentagon Expo ini, anak didik khususnya di Kabupaten Kaur berupaya untuk masuk ke SMAN 10 Pentagon. 

Dia juga berharap, capaian prestasi di sekolah ini terus ditingkatkan lagi. Karena dengan adanya Kurikulum Merdeka ini diharapkan SMAN 10 Pentagon dapat menyamai dengan sekolah di provinsi lain, dengan menerapkan Kurikulum Merdeka sebaik-baiknya. 

"Kami sangat mengapresiasi capaian prestasi yang ditorehkan oleh sekolah ini selama 10 tahun, semoga ke depannya bisa mengundang sekolah dari provinsi tetangga. Sehingga bisa berkolaborasi dalam pencapaian prestasi menuju ke tingkat nasional," ungkapnya.

Sedangkan Kepala SMAN 10 Kaur Pentagon H Yeye Hendri, M.Pd mengatakan, tujuan pelaksanaan Pentagon Expo ini untuk mengapresiasi dan publikasi tahap kreativitas, inovasi peserta didik dan belajar menyelenggarakan sebuah event. Juga menjadikan ajang unjuk bakat, minat dan kreativitas siswa. Menjadi barometer kekuatan penyelenggaraan pendidikan di sekolah jenjang SMP/MTs se-Kabupaten Kaur. 

Dia juga mengatakan, dalam Pentagon Expo ke-10 ini merefleksikan prestasi yang telah dicapai oleh siswa. Juga diharapkan bisa bermanfaat bagi masyarakat di luar sekolah, dengan mengundang siswa SMP/Mts di Kabupaten Kaur bahkan kabupaten tetangga. Untuk ikut berkompetisi, sekaligus menyaksikan capaian-capaian prestasi yang telah dicapai selama ini. 

"Tujuan pelaksanaan Pentagon Expo ke-10 ini, sesuai dengan maskot kami hari yakni, lebah madu, mulai bermanfaat bagi orang lain di luar sekolah. Untuk skala yang lebih besar," ujarnya.(fps)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan