Telur atau Ayam Mana yang Lebih Dulu Muncul? Ini Jawaban Abu Nawas, Lucu Banget!
Abu Nawas dalam konteks sayembara, menunjukkan kecerdikan dan kelucuan saat menjawab pertanyaan telur atau ayam-sumber foto: Koranradarkaur.id-
Kini tiba giliran peserta keempat, yaitu Abu Nawas. Dengan kecerdasannya, ia berusaha keras agar jawabannya logis dan tidak bisa dibantah oleh Raja.
Abu Nawas menjawab pertanyaan sayembara tersebut, "Tentu saja telur yang muncul terlebih dahulu, baru ayam,"
"Jelaskan secara logis," perintah Baginda Raja.
"Begini, Baginda Raja, ayam dapat mengenali telur, tetapi telur tidak dapat mengenali ayam," jawab Abu Nawas singkat.
Setelah mendengar jawaban Abu Nawas, Baginda Raja merenung. Kali ini, ia tidak dapat membantah alasan Abu Nawas dan terpaksa memberikan hadiah satu pundi emas.
Abu Nawas mengajarkan kita bahwa kecerdikan dan humor dapat berjalan beriringan, dan keduanya dapat digunakan untuk menghadapi berbagai situasi.
Dengan menjadikan kelucuan sebagai bagian dari kehidupan kita, kita tidak hanya dapat menghibur diri sendiri tetapi juga orang-orang di sekitar kita. *