KELAM TENGAH – Dalam rangka mengisi liburan sekolah, Sekolah Sepak Bola (SSB) Amura Kelam Tengah ikuti kejuaraan Persipa Junior League seri 1. Kejuaraan ini dibentang di lapangan stadion Semarak kota Bengkulu.
SSB Amura ikuti kejuaraan Persipa dimulai sejak Kamis 27 Juni sampai Minggu 30 Juni 2024. Kejuaraan ini diikuti seluruh SSB se-Provinsi Bengkulu.
SSB Amura ikuti kejuaraan Persipa sudah terkenal di Kabupaten Kaur akan ketajamaan dalam permainan sepak bola. Bahkan sudah pernah menjadi juara.
BACA JUGA:Bupati Lismidianto Dipeluk Jemaah Haji Kaur yang Baru Tiba
BACA JUGA:Kuota SMAN 2 Kaur Penuh, 4 Hari Dibuka PPDB Ditutup
Camat Kelam Tengah Salianudin, SE melalui Kasi Pembberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Milian Mumsi, SE mengatakan, sebagai pihak kecamatan dan orang tua di wilaya Kelam Tengah sangat mendukung kegiatan sepak bola.
Apa lagi SSB Amura sudah sering mengikuti ajang sepak bola di Kota Bengkulu.
“Senang dan bangga anak didik dapat bermain sepak bola. Dapat membawa nama baik Kabupaten Kaur,” katanya.
Dikatakan, kegiatan kejuaraan ini tentunya dapat menciptakan bibit-bibit pemain muda yang handal. Sehingga ke depan dapat menjadi pemain Kaur yang bagus dan membawa Kaur juara dalam sepak bola antar kabupaten, Provinsi hingga Nasional.
“Ayo semangat untuk jadi juara," ungkapnya.
BACA JUGA:Berantas Judi Online, Camat Bilang Begini
Terpisah, Pelatih SSB Kelam Tengah, Herodi Nopansyah, S.Pd mengatakan, kegiatan yang positif mendapat dukungan dari pihak kecamatan, Kades wilayah Kelam Tengah. Anak-anak begitu semangat untuk menjadi juara terbaik dalm sepak bola kejuaraan Persipa ini. Bahkan awal pertandingan sudah menumbangkan Al Vida B dengan skor 2-1.
“Pengurus SSB ucapkan terima kasih atas dukungan semua pihak di kecamatan,” terangnya.
Pelatih SSB guru SDN 43 Kaur Desa Pelajaran 1 Tanjung Kemuning ini mengakui, peserta pemain SSB Amura selama beramain babak pertama begitu semangat. Mudah-mudahan akan kembali menjadi juara pada pertandingan berikutnya.
“Kita doakan saja SSB Amura dapat menang kembali dalam pertandingan berikutnya,” harapnya.