KAUR UTARA – SMAN 4 Kaur buka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), Rabu 19 Juni 2024. Penerimaan kini jalur prestasi dan afirmasi sudah 47 orang yang daftar.
SMAN 4 Kaur beralamat di Kelurahan Kaur Utara Kecamatan Kaur Utara, jumlah kuota yang disiapkan 170 orang.
Ada empat jalur SMAN 4 Kaur buka PPDB yakni jalur prestasi, jalur afirmasi, zonasi dan jalur ikut orang tua.
Kepala SMAN 4 Kaur Emilia Septi, SE, M.Pd melalui Wakil Kepala (Waka) Imawan Iryadi, M.Pd mengatakan, sekolah mereka sudah buka PPDB.
Kini sudah puluhan orang yang daftar, pendaftar sudah diberikan arahan tentang aturan dan pemahaman.
“Mereka yang sudah daftar diri, lantaran sudah melengkapi persyaratan yang ditetapkan oleh panitia penerimaan PPDB,” katanya.
BACA JUGA:Setelah Libur Idul Adha, Masuk Perdana Kerja Kecamatan Gelar Halal Bihalal, Ini Tujuannya
BACA JUGA:Idul Adha Tingkatkan Silaturahmi, Begini Pesan Pejabat Kecamatan Tentang Pilkada
Dikatakan, saat penerimaan PPDB yang baru dibuka ini sempat menyampaikan berapa pesan dan arahan pada calon siswa yang baru.
Supaya mereka memahami apa yang akan disiapkan untuk menjadi siswa SMAN 4 Kaur yang sudah banyak melahirkan berbagai macam prestasi ini.
“Kami sudah menyampaikan arahan pada calon siswa yang baru saja daftarkan diri. Sehingga mereka sudah memahami tentang aturan yang ada,” ujarnya.
Lanjutnya, jumlah pendaftar yang sudah memenuhi syarat lewat jalur prestasi dan afirmasi tetap dibuka sampai waktu yang ditentukan panitia PPDB.
Panitia siap memberikan pelayanan kepada calon siswa baru dan memberikan arahan dalam proses pendaftaran--
“Mendaftar menjadi siswa baru di SMAN 4 Kaur bisa melalui online atau token pendaftaran khusus PPDB,” tuturnya.
PPDB SMAN 4 Kaur diketuai oleh Adi Markasoan, M.Pd ditambah rekan-rekan guru dan staf Tata Usaha (TU).