Banyak yang mengatakan, kalau baterai Oyika ini memiliki siklus pengisian daya yang lebih baik dan juga lebih ramah lingkungan dari baterai-baterai lain.
BACA JUGA:3 Desa di Bengkulu Selatan Dapat Bantuan Bronjong dari BWS, Desa Lain Juga Bisa, Ini Caranya
3. Minerva
Jika dilihat secara sekilas, tampilan yang dimiliki oleh Minerva ini hampir mirip seperti Smoot Tempur yang juga merupakan motor listrik cukup populer.
Salah satu alasan kenapa kamu harus memiliki motor listrik ini, karena motor listrik ini sudah mengadopsi ekosistem tukar baterai atau bateri swap dan motor listrik ini sepenuhnya diproduksi di dalam negeri.
Baterainya sendiri, menggunakan baterai berjenis lithium ion yang memiliki kapasitas sebesar 64V 22,5 Ah dan sanggup melaju dengan kecepatan maksimalnya hingga 60 km/ jam.
BACA JUGA:Ada Warga ODGJ di Bengkulu Selatan Dipasung, Perhatikan Langkah Dilakukan Dinkes
4. ECGO 2
Selanjutnya adalah ECGO 2, yang menjadi salah satu motor listrik cukup populer dikalangan pecinta motor listrik.
ECGO 2 ini, hadir dengan menggunakan teknologi terbaru dan juga modern jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya atau ECGO 1.
Salah satu hal menarik yang ditawarkan oleh ECGO 2 ini adalah, menggunakan metode penyewaan baterai kepada para pembelinya, untuk biayanya sendiri sebesar Rp 95 ribu per 30 hari.
Sementara itu, mengenai masalah kecepatan maksimalnya sendiri, motor listrik ini sanggup melaju dengan kecepatan maksimal hingga 60 km/ jam dan jarak tempuhnya hingga 70 kilometer.
5. MForce
BACA JUGA:Berkurban Bentuk Bersyukur, Ini Daftar Harga Sapi Kurban Jelang Idul Adha
Mungkin MForce jarang sekali didengar, namun sebenarnya perusahaan ini sudah ada sejak tahun 2013.
Varian yang ditawarkan dari MForce sendiri adalah WMoto, yang merupakan salah satu varian atau model paling murah dari jajaran motor listrik yang dimiliki oleh MForce saat ini.