6 Otomotif Populer April 2024, Ada Polytron Fox S, Segini Harga Jualnya di Pasaran

Sabtu 27 Apr 2024 - 03:35 WIB
Reporter : Fenty Purnama Sari
Editor : Dedi Julizar

Pikap listrik futuristik pertama besutan Tesla, Tesla Cybertruck, kembali terlibat kecelakaan. Padahal, mobil baru saja seminggu diterima oleh konsumen. 

Insiden tersebut direkam dan diunggah akun Instagram Supercar fails, yang memperlihatkan satu kendaraan logistik besar berusaha keluar parkiran loading dock tetapi posisinya sangat mepet dengan Cybertruck yang terparkir.

4. Jumpa Motor Listrik Operasional PLN Seharga Rp 120 Juta

Perusahaan Listrik Negara (PLN) punya berbagai sepeda motor listrik sebagai motor operasional. Salah satu unit yang cukup menarik ialah motor listrik United E3. 

Motor listrik gambot ini saat sedang mengisi daya mobil listrik di PLN bilangan Blok M. Terlihat motor dengan emblem Deux 7 ini ada di dekat Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

BACA JUGA:5 Sedan Eropa Mewah dan Berkualitas, Golongan Ini Banyak Pengemarnya

BACA JUGA:Mobil LCGC Irit BBM dan Paling Murah 2024, Ini Jenis – Jenisnya

5. Ini Klaim Konsumsi BBM Citroen C3 Aircross SUV

Citroen baru-baru ini meluncurkan The All New C3 Aircross SUV. SUV 7-seater ini dibanderol dengan harga yang relatif terjangkau, mulai Rp 289,9 juta.

Bicara soal jantung pacu, The All New C3 Aircross SUV dibekali mesin berkapasitas 1.200 cc 3 silinder turbo, yang mampu menghasilkan tenaga 110 Ps atau 108 Tk pada 5.500 rpm dan torsi maksimal 250 Nm pada 1.750 rpm.

Tenaga tersebut dikawinkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan.

6. Mobil Listrik Xiaomi

Perusahaan ponsel pintar Xiaomi melaporkan, penjualan kendaraan listrik lebih baik dari perkiraan yang telah dipatok perusahaan.

Xiaomi mencatat lebih dari 70.000 pesanan untuk mobil sedan listrik SU7 sampai 20 April 2024. Jumlah ini hampir melampaui target penjualan dalam setahun.

Xiaomi merilis SU7 pada akhir Maret dengan harga 4.000 dollar AS. Harga ini lebih murah dari kendaraan listrik Tesla Model 3.

Itulah 6 deretan otomotif yang sedang populer di Indonesia per Kamis 25 April 2024.

Kategori :