Dia berharap, semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menambah amal ibadah bagi yang telah menunaikan kewajibannya dan mengisi hari-hari di bulan Ramadan ini. Jadi, bagi masyarakat yang ingin menyalurkan zakat fitrah melalui pihaknya, bisa langsung menghubungi pihak sekolahnya.
Dia berharap setelah mengeluarkan zakat fitrah, akan ada peningkatan dalam melakukan ibadah wajib dan sunah bagi setiap yang menjalankan.
"Dengan membuka penerimaan dan menyalurkan zakat ini, kami berharap akan meringankan masyarakat dalam menyalurkan zakat mereka. Karena menunaikan zakat fitrah ini juga merupakan kewajiban kita sebagai umat muslim," ucapnya.
Kategori :