Diantaranya, Kapolsek Negara Batin Polres Way Kanan Lusiyanto naik setingkat lebih tinggi, dari Inspektur Polisi Satu (Iptu) jadi Ajun Komisaris Polisi (AKP) Anumerta.
Lalu, Petrus Aprianto diberikan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari Brigadir Polisi Kepala (Bripka), menjadi Ajun Inspektur Polisi Dua (Aipda) Anumerta.
Selanjutnya, Ghalib Surya Ganta diberikan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi dari Brigadir Polisi Dua (Bripda), menjadi Brigadir Polisi Satu (Briptu) Anumerta.
Kenaikan pangkat luar biasa Anumerta kepada ahli waris pahlawan Bhayangkara itu berdasarkan keputusan Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Sekedar informasi, kasus ini menjadi tanda tanya besar bagi masyarakat yang ada di seluruh tanah air Indonesia. Yang jelas, dua terduga pelaku sudah diamankan.
Kedua terduga pelaku yang diketahui menembak ketiga anggota Polri hingga tewas tersebut merupakan oknum anggota TNI. *