Sudah Miliki Alat USG, Ibu Hamil Bisa Periksa Janin di Puskesmas Beriang Tinggi

JANIN : USG menunjukan hasil janin dalam kandungan ibu hamil bisa USG belum lama ini.-IST/RKa Bahman Hadi-

TANJUNG KEMUNING – Sejak ada alat ultrasonografi (USG) di Puskesmas Beriang Tinggi Kecamatan Tanjung Kemuning, kini bu hamil bisa periksa janin di sini.

Bahkan dalam seminggu ada ibu hamil periksa janin dan calon bayinya. Fasilitas yang sudah ada di Puskesmas sangat mendukung dalam meningkatkan pelayanan kesehatan.

Ibu hamil bisa periksa janin tidak perlu jauh lagi di wilayah empat desa yaitu Desa Beraing Tinggi, Sulauwangi, Tanjung Bulan dan Padang Tinggi. 

Bukan seperti belum ada alat USG, ibu hamil harus ke Puskesmas dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kaur atau ditempat dokter praktek di Bintuhan untuk mengetahui kehamilan.

BACA JUGA:PPDB 2024/2025, Polda Larang Pungli! Dikbud:

BACA JUGA:Jelang Pilkada, Dukcapil Terima Blangko e-KTP, Jumlah Bisa Jadikan Anggota DPRD

Kepala Puskesmas (Kapus) Vinisia Gustiani, S,ST mengatakan, dengan ada alat USG dapat meningkatkan pelayanan kesehatan terutama pada ibu yang sedang hamil.

Dengan begitu, ibu yang sedang mengandung tidak jauh lagi melakukan pemeriksaan calon buah hatinya.

“Pelayanan untuk kesehatan akan semakin ditingkatkan untuk warga. Sehingga warga puas akan pelayanan,” katanya.

Dikatakan, alat USG sangat bermanfaat untuk ibu yang sedang mengandung. Dengan alat tersebut bisa mengetahui kondisi janin akan kesehatannya.

BACA JUGA:Kaur Nihil Bantuan Alat Penanggulangan Bencana Alam, Berikut Ini Penyebabnya

Sehingga dengan alat tersebut petugas kesehatan bisa menjamin bahwa calon bayi dikandungan sehat melalui USG.

Bila ibu yang sedang hamil silakan di USG di Puskesmas Beriang Tinggi. Petugas kesehatan akan siap melayani pada saat kerja yang sudah terjadwal tiap harinya.

“Namun bila ada kendala saat pemeriksaan USG, maka pihak petugas akan memberikan arahan yang terbaik supaya ibu hamil bisa mengetahui kondisi kandungannya,” ungkapnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan