Ingin Mudah Meningkatkan Daya Ingat dan Konsentrasi, Ini Tipsnya
Ilustrasi --
RADAR KAUR – Daya ingat dan konsentrasi erat kaitannya dengan fungsi otak. Oleh karena itu, untuk memiliki daya ingat dan konsentrasi yang baik, kesehatan otak harus tetap terjaga dan terpenuhi nutrisinya.
Mengutip dari rakyatbengkulu.disway.id, ingatan atau memori adalah sebuah fungsi dari kognisi yang melibatkan otak dalam pengambilan informasi.
Ada beberapa latihan otak yang bisa membantu untuk meningkatkan kinerja dan mencegah penurunan seiring usia terus bertambah. Tips ampuh yang bisa dilakukan sebagai cara meningkatkan daya ingat adalah menjalani pola hidup sehat.
1. Konsumsi makanan bergizi
Otak memerlukan asupan makanan bergizi agar dapat berfungsi dengan optimal. Ada beberapa makanan yang baik untuk kesehatan otak, seperti sayuran, biji-bijian utuh, kacang-kacangan, ayam, minyak zaitun, ikan salmon dan ikan sarden.
Selain itu, agar fungsi otak lebih terjaga, Anda juga perlu menghindari atau membatasi asupan gula, makanan siap saji, gorengan, daging tinggi lemak, atau makanan tinggi garam.
Beberapa penelitian mengatakan bahwa pola makan tinggi lemak, gula dan garam bisa merusak bagian otak yang menyimpan memori.
2. Ubah Rutinitas Sehari-hari
Rutinitas dapat membantu untuk menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih terstruktur. Tetapi penelitian menunjukkan kalau keterlibatan otak menjadi menurun ketika melakukan kegiatan-kegiatan secara otomatis.
Misalnya mengubah rutinitas, mulai esok hari cobalah untuk bangun lebih awal dan gunakan waktu tambahan yang di miliki untuk melakukan sesuatu yang berbeda di pagi hari, misalnya seperti meditasi atau latihan fisik.
Selain itu ubah rutinitas, dengan mengganti susunan kegiatan. Misalnya kalau kamu berolahraga, menonton TV, membersihkan rumah atau menjalankan tugas-tugas yang lain pada waktu tertentu maka coba mengubah urutannya untuk memberikan pola berpikir yang baru pada otak.
3. Cari Rute Baru Menuju Tujuanmu
Rute yang biasanya di ambil ke tempat kerja, sekolah atau rumah mungkin sudah tertanam dengan dalam di ingatan.
Setelah melewati jalur yang sama berulang kali pasti sudah menghafalnya dan sekarang itu sudah menjadi hal yang mudah.