Lima Hp Xiaomi Redmi Note 13 Series, Harga dan Spesifikasinya
Xiaomi Redmi Note 13 Series.-Sumber foto: radarpapua.jawapos.com-
Lima Hp Xiaomi Redmi Note 13 Series, Harga dan Spesifikasinya
KORANRADARKAUR.ID - Xiaomi telah mengumumkan peluncuran Redmi Note 13 Series di Indonesia.
Redmi Note 13 Series ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 2,7 juta dan sudah dipasarkan sejak 1 Maret 2024.
Seri ini terdiri dari 5 produk yang hadir untuk pertama kalinya di Indonesia, meliputi Redmi Note 13 Pro+ 5G yang memiliki berbagai keunggulan dibanding varian lainnya, Redmi Note 13 Pro 5G, Redmi Note 13 Pro, Redmi Note 13 5G, dan Redmi Note 13.
Seri ini dirancang dengan fokus pada inovasi dan keindahan, menciptakan pengalaman yang iconic melalui kamera yang mengagumkan serta menyajikan detail-detail terbaik untuk memuaskan kebutuhan pengguna.
BACA JUGA:Jangan Panik! Begini Cara Mengatasi Rem Blong Motor Saat Berkendara
BACA JUGA:Trail Suzuki RMZ250 dan RMZ450, Mampukah Bersaing dengan KTM dan KLX
Mengutip dari disway.id, adapun harga dan spesifikasi Redmi Note 13 Series di bawah ini sebagai berikut.
Redmi Note 13 Pro Series, mempersembahkan fotografi kelas flagship yang menjadikan setiap bidikan iconic dengan resolusi ultra tinggi 200MP dan Optical Image Stabilization (OIS) untuk menangkap detail yang luar biasa.
Fitur kamera ultra-wide 8MP dan kamera macro 2MP, menjamin hasil terbaik dari setiap kesempatan foto, sementara zoom in-sensor 2x/4x memungkinkan fokus pada subjek utama tanpa kehilangan kualitas.
Selain itu, kemampuan pengeditan foto termasuk berbagai filter filmCamera dan Xiaomi ProCut, memungkinkan pengguna untuk menciptakan komposisi yang sempurna.
1. Redmi Note 13 Pro+ 5G
Varian ini menghadirkan pengalaman visual yang luar biasa dengan layar 1.5K
Active Matrix Organic Light Emitting Diode (AMOLED) curved display berkecerahan puncak 1800 nits dan refresh rate 120Hz AdaptiveSync, memberikan kemulusan dalam pengalaman pengguna.