Masyarakat BS Kesal Listrik Sering Padam Pagi dan Sore Hari, Benarkah Karena Perbaikan?
ROHIDI/RKa MATI LAMPU: Kondisi Ibu Kota Manna saat mati lampu pada malam hari, belum lama ini.--
Menanggapi keluhan masyarakat, Manager PLN ULP Manna Yossa Perdana mengaku, tidak menapik listrik sering padam di beberapa wilayah BS.
Yossa menyebutkan, listrik sering padam bukan tanpa sebab. Namun, karena ada penyebab dan beberapa faktor tertentu hingga listrik terpaksa dipadamkan.
Seperti, aktivitas pembersihan tanaman liar yang mengganggu jaringan listrik oleh petugas. Hingga, adanya pengaruh dari pohon besar yang rantingnya menyentuh kabel bertegangan tinggi.
BACA JUGA:Dalam Penanganan Stunting, TPPS BS Minta Pemdes dan Kelurahan Ikut Berperan Aktif
"Kalau listrik mati atau padam itu tentu ada, tapi tidak setiap hari loh. Ada hari tertentu misalnya di hari libur sedang ada jadwal pembersihan atau tebas bayang petugas," jelas Manager.
Yossa mengklaim, di beberapa kawasan Kabupaten BS memang masih banyak jaringan listrik yang rentan terganggu pohon besar.
Seperti di wilayah Kecamatan Ulu Manna hingga Kecamatan Pino. Saat ranting pohon menyentuh kabel bertegangan tinggi, secara otomatis kabel langsung konslet dan travo padam.
"Jadi kepada masyarakat kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya," demikian Yossa.