Pengen Hemat Bahan Bakar, Ini 4 Rekomendasi Bebek Irit BBM

Yamaha Jupiter MX King diklaim hemat BBM.-Sumber foto: motoplus_online.com-

KORANRADARKAUR.ID - Di tengah sulitnya kondisi perekonomian saat ini, tentu kita semua dituntut agar berhemat.

Saat ini, menghemat pengeluaran bukan hanya soal sandang pangan. Tapi juga meminimalisir penggunaan bahan bakar untuk kendaraan.

Dengan teknologi mesin 4 tak, kini beberapa varian sepeda motor diklaim hemat penggunaan bahan bakar. Kondisi ini tentu membuat bingung para konsumen dalam menentukan pilihan.

Bagi pembaca Radar Kaur yang kini sedang merasakan hal itu. Kali ini kami akan merekomendasikan 4 varian sepeda motor yang menurut survei hemat penggunaan BBM.

BACA JUGA:HEBOH! All New Yamaha Smax 2024, Skuter Matic Teknologi Terbaru, Ini Keunggulannya

BACA JUGA:Islam di Afrika Barat, Penahanan Pembauran hingga Reformasi

Tentu ini bisa menjadi reprensi bagi yang kini sedang bingung, dalam menentukan motor yang hemat bahan bakar. 

Selain hemat bahan bakar yang mana dengan 1 liter BBM mampu menempuh jarak hingga puluhan Kilometer (Km). Sepeda motor yang akan kami rekomendasikan ini juga dikenal "bandel".

Melansir laman radartegal.disway.id, Senin 15 April 2024, mari simak ulasannya.

1. Supra X 125

Rekomendasi motos bebek yang pertama yaitu, Honda Supara X 125. Honda Supra X 125 ini telah lama dikenal sebagai motor bebek paling irit konsumsibahan bakar. Tentunya juga lebih ramah lingkungan.

Motor Supra X 125 2024 dilengkapi dengan fitur power charger yang memungkinkan pengendara bisa mengecas handphone.

Mesin 1-silinder SOHC 4-langkah berkapasitas 124,89 cc. Jantung mekanisnya mampu menghasilkan torsi puncak 9,3 Nm pada 4.000 rpm, dan 9,96 hp pada 10,1 PS pada 8.000 rpm. 

Padanannya sistem transmisi 4-percepatan manual. Mesin yang diklaim irit ini, mampu mencatat konsumsi bahan bakar mencapai 57,2 km/liter.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan