2 Jembatan Terpanjang di Provinsi Bengkulu, 1 Diantaranya di Kaur

Ada 2 jembatan terpanjang di Provinsi Bengkulu.- Sumber foto: radarkaur.disway.id-

KORANRADARKAUR.ID – Ada yang tahu apa nama jembatan terpanjang di Provinsi Bengkulu? Jika belum, simak terus ulasan berikut ini. 

Untuk diketahui, jembatan adalah jalan penghubung yang memudahkan transportasi di lokasi-lokasi yang dipisahkan oleh jurang atau perairan.

Sebelum membahas jembatan terpanjang yang ada di Provinsi Bengkulu. 

Berikut dikutip dari harianrakyatbengkulu.bacakoran.co, nama jembatan terpanjang yang ada di Indonesia untuk saat ini yaitu, Jembatan Suramadu, jembatan ini merupakan jembatan terpanjang di Indonesia dengan panjang 5.438 meter (m).

Jembatan Suramadu berdiri melintasi Selat Madura dan menghubungkan dua pulau di Indonesia, Pulau Jawa di Surabaya dan Pulau Madura di Bangkalan. 

BACA JUGA:PATUT DITIRU! Kades Pimpin Apel Pagi, Begini Tujuannya

Oleh karena itu, nama resmi dari jembatan ini adalah Jalan Tol Surabaya Madura.

Penempatan batu pertama dari pembangunan jembatan ini dilakukan pada 20 Agustus 2003 pada masa pemerintahan Presiden Megawati Soekarnoputri, tetapi pembangunan dan peresmiannya baru pada 10 Juni 2009 di masa pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono.

Menghabiskan biaya pembangunan hingga 4,5 triliun rupiah, jembatan ini memiliki tiga bagian utama, jembatan penghubung, jalan layang dan jembatan utama.

Nah itulah jembatan terpanjang nomor satu yang ada di Indonesia. Selanjutnya, berikut ini nama jembatan terpanjang yang ada di Provinsi Bengkulu.

1. Jembatan Elevated Nakau-Air Sebakul Kota Bengkulu. 

Jembatan Elevated merupakan jembatan layang pertama yang dibangun di Provinsi Bengkulu, tepatnya berada didekat Cagar Alam Danau Dendam Tak Sudah Kota Bengkulu. 

Jembatan ini memiliki panjang 570 m, sebagai fungsi utama menghubungkan Air Sebakul dengan Simpang Nakau.

BACA JUGA:Jelang Lebaran, Pemdes Diminta Meningkatkan Ronda Malam 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan