BLT-DD Rigangan 3 Sasar Lansia dan Warga Sakit, Diantar ke Rumah Penerima
FOTO BERSAMA : Kades Rigangan 3 Kecamatan Kelam Tengah didampingi tamu undangan berfoto bersama setelah penyaluran BL-DD, Senin 4 Maret 2024. Foto BAHMAN/RKa. --
KELAM TENGAH – Pemerintah Desa (Pemdes) Rigangan 3 Kecamatan Kelam Tengah perdana penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) pada keluarga penerima manfaat (KPM).
Ada empat KPM menerima BLT-DD dengan kreteria lanjut usia (Lansia) dalam kondisi kurang sehat atau sakit, Senin 4 Maret 2024.
Bantuan langsung diantar ke rumah-rumah oleh Pemdes.
Dihadiri petugas kecamatan, pendamping desa (PD), pendamping lokal desa (PLD) dan tamu undangan.
BACA JUGA: TPDI Laporkan Ketua KPU RI ke Bareskrim Polri, Ini Kasusnya, Tapi ...
Kades Rigangan 3, Buldian mengatakan, penyaluran BLT-DD ini yang perdana atau pertama kali.
Bantuan diberikan sebesar Rp 900.000/KPM untuk tiga bulan, Januari, Februari dan Maret 2024.
“BLT-DD sudah disalurkan untuk tiga bulan pada KPM. Diminta bantuan yang diberikan dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan yang mendesak,” katanya.
Dikatakan, penerima bantuan merupakan yang layak menerima.
BACA JUGA:Suara Luar Negeri, Prabowo-Gibran Unggul 90 Persen, Simak Perolehannya
Bahkan, sudah dimusyawarakan oleh Pemdes dan warga.
Supaya bantuan diberikan tepat sasaran beradasarkan kreteria dalam aturan pemerintah.
“Kami salurkan bantuan sesuai kreteria dari pemerintah. Sehingga bantuan tepat sasaran untuk keluarga yang kurang mampu dan membutuhkan,” sampainya.
Terpisah, Camat Kelam Tengah Aruan Syamsu, S.Sos melalui Kasi Pemerintahan, Randi Saswandi, SE menuturkan, penerima bantuan dapat bersyukur 2024 ini kembali ada BLT-DD. Namun kini jumlah penerima dibatasi sesuai kreteria dari pemerintah.