Kue Kacang Tanah untuk Hidangan Lebaran, Gurihnya Menggugah Selera

Resep kue kacang tanah renyah dan gurih untuk Lebaran-sumber foto: Koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID - Kue cacang tanah salah satu kue kering yang populer di Indonesia terutama saat Lebaran, cita rasa dari kue ini sangat menggugah selera.
Kue ini terbuat dari kacang tanah yang dihaluskan dan dicampur dengan bahan-bahan lain seperti tepung terigu, gula dan mentega.
Kue kacang tanah sendiri memiliki tekstur renyah dan rasa gurih yang khas, membuatnya menjadi camilan yang cocok untuk menemani minuman hangat saat Lebaran.
Diketahui, Lebaran sendiri selalu identik dengan berbagai hidangan baik itu manis maupun gurih. Untuk itu kue kacang tanah sangat cocok untuk dihidangkan di atas meja.
Mengutip dari purwasuka.viva.co.id, dengan tekstur yang renyah di luar dan lembut saat digigit kue ini menjadi primadona di setiap perayaan Lebaran.
Rasa gurihnya yang lezat dengan manis membuat kue ini disukai oleh segala usia. Kue ini juga mudah dibuat dengan bahan-bahan yang sederhana.
Nah, apabila kalian ingin mencoba membuat kue kacang sendiri di rumah, berikut adalah beberapa resep yang bisa Anda ikuti.
BACA JUGA:5 Kue Kering Pilihan untuk Lebaran Jadi Favorit Keluarga, Yuk Intip Apa Saja!
BACA JUGA:Resep Kue Nastar Pandan Mewah: Sajian Istimewa Idul Fitri
Dengan mengikuti langkah-langkah yang tepat, Anda bisa menghasilkan kue kacang yang renyah, harum dan tentunya enak menggugah selera.
Adapun bahan-bahan yang harus Anda persiapkan yakni sebagai berikut:
- 250 gram kacang tanah, sangrai dan haluskan
- 200 gram tepung terigu protein rendah
- 125 gram gula halus
- 125 ml minyak goreng