Jembatan Manulla Sering Jadi Lokasi Bali, Polsek Muara Nasal Tingkat Patroli

Anggota Polsek Muara Nasal memberikan imbauan kepada pengendara motor di Jembatan Manulla untuk tidak melakukan aksi Bali, Rabu 12 Maret 2025-Sumber Foto: koranradarkaur.id-
NASAL - Belakangan ini, menjelang waktu buka puasa, Jembatan Manulla di Desa Tebing Rambutan Kecamatan Nasal Kabupaten Kaur sering dijadikan arena balap liar (Bali) oleh sekelompok remaja.
Kondisi ini memicu kekhawatiran di kalangan masyarakat karena aksi Bali tersebut tidak hanya membahayakan para pelaku, tetapi juga mengancam keselamatan pengguna jalan lainnya yang melintas di area tersebut.
Menanggapi situasi ini, Polsek Muara Nasal mengambil langkah cepat dengan meningkatkan patroli rutin di sekitar Jembatan Manulla untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya aksi Bali.
Kapolres Kaur, AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, MH, melalui Kapolsek Muara Nasal, Iptu Susanto, S.IKom, menegaskan bentuk responsif terhadap keluhan masyarakat dan penggunaan jalan.
Patroli di Jembatan Manulla perbatasan Bengkulu dan Lampung ditingkatkan, ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lokasi tersebut.
BACA JUGA:Kasat Reskrim Polres Bengkulu Selatan Pastikan Tangkap Pelaku Balap Liar, Simak Penegasannya
BACA JUGA:Dinilai Mengganggu saat Sahur, Polisi Pastikan Tindak Tegas Pelaku Balap Liar di Jalan Sudirman
"Setiap hari anggota kami melakukan patroli di sekitar Jembatan Manulla untuk mengantisipasi aksi Bali yang sering dilakukan oleh para remaja. Tindakan ini kami lakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat yang melintas atau beraktivitas di sekitar jembatan," ujar Iptu Susanto.
Lebih lanjut, Iptu Susanto menjelaskan bahwa aksi Bali yang terjadi di Jembatan Manulla bukan hanya membahayakan keselamatan pelaku, tetapi juga dapat mengganggu pengguna jalan lainnya dan berpotensi menyebabkan kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas).
Oleh karena itu, pihak kepolisian akan bertindak tegas dalam menangani setiap aktivitas Bali yang terjadi di lokasi tersebut.
Selain melakukan patroli rutin, anggota Polsek Muara Nasal juga aktif memberikan imbauan langsung kepada masyarakat, terutama kepada para remaja, agar tidak melakukan aksi Bali.
Kepolisian berharap kesadaran masyarakat dalam melaporkan aktivitas mencurigakan dapat mempercepat penanganan dan mencegah aksi Bali sebelum menimbulkan dampak yang lebih besar.
"Kami mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban di lingkungan sekitar. Jika ada aktivitas Bali atau hal mencurigakan lainnya, segera laporkan kepada kami agar dapat segera ditangani dengan cepat dan tepat," tambah Iptu Susanto.
Dengan intensifikasi patroli dan keterlibatan aktif masyarakat, diharapkan aksi Bali di Jembatan Manulla dapat diminimalisir. Langkah ini diambil untuk menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan nyaman bagi seluruh warga yang beraktivitas di sekitar jembatan tersebut.