Masjid Agung Jateng Mirip Nabawi, Ada Payung Raksasanya Loh, Bikin Musafir Betah Berlama-Lamaan
Masjid Jateng ada payung raksasa begitu besar dan megah-sumber foto: Koranradarkaur.id-
Model arsitektur Arab seperti kubah puncak masjid dan dinding masjid dihiasi kaligrafi yang begitu menarik dan Roma-Yunani desain interior dan pewarnaan sudut- sudut bangunan begitu indah.
Sementara enam buah payung hidrolik raksasa dipasang berada di teras masjid dengan tujuan bila jamaah meluap baik salat maupun ada kegiatan di masjid.
Payung raksasa masing-masing tingginya 20 meter dan bentangan 14 meter dan fungsinya begitu dirasakan bagi para jamaah dan pengunjung membuat pemandangan makin mempesona.
Kemudian terdapat menara dengan nama menara Asma’ul Husna dengan ketinggian 99 meter. Menara ini terletak di pojok barat daya masjid yang begitu mengagumkan.
Masjid bukan hanya untuk beribadah dan juga pilihan tepat untuk destinasi wisata religi membuat anda lebih senang sehingga banyak para musafir singgah di masjid dekat jalan lintas kota ini.
Masjid Agung Jateng dengan ciri khasnya membuat banyak orang tertarik dan hingga kini masjid megah tetap ramai baik warga sekitar maupun dari luar daerah.*