3.000 Dosis Vaksin Telah Disalurkan, Begini Kondisi Kasus LSD di Kaur

Rakhmad Fajar--

BINTUHAN- Setelah sebelumnya kasus Lumpy Skin Disease (LSD) atau penyakit cacar sapi Di Kabupaten Kaur sempat mengganas. Jumlah sapi mengalami penyakit LDS sebanyak 205 ekor.

Setelah penanganan yang dilakukan Dinas Pertanian (Dispertan) Kabupaten Kaur. Dengan cara melakukan vasinasi dengan menghabiskan 3000 dosis vaksin. Kasus LDS di kaur saat nihil atau kosong.

“Sebelumnya ada 205 ekor sapi yang terjangkit LSD. Setelah ditangani serta pemberian vaksin tidak ada lagi tenak yang terjangkit LDS. Vaksin yang telah diberikan ke seluruh tenak di Kabupaten Kaur mencapai 3000 dosis,” kata Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan dr. Rakhmad Fajar, Minggu (12/11). 

Dikatakannya, kasus LDC paling banyak tercatat pada Agustus lalu, mencapai 102 kasus. Hampir di setiap kecamatan se-Kabupaten ada. Sementara untuk vaksin sudah disalurkan sejak Juni 2023 seluruh vaksin sudah dapat disuntikan dan sapi-sapi yang terjangkit sedang dalam masa pemulihan. 

Lanjutnya, meskipun kasus sudah mulai melandai. Masyarakat pemilik ternak tetap berhati-hati dan selalu menjaga kesehatan hewan ternaknya. Supaya tidak ada lagi lonjakan kasus LSD seperti sebelumnya. Mengingat LSD cukup cepat menular, apabila tidak ditangani dengan cepat. (ujr)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan