Kapan Cetak Kartu Ujian SKB CPNS 2024? Ini Informasi Lengkapnya
Jadwal cetak kartu ujian SKB CPNS 2024-sumber foto: Koranradarkaur.id-
KORANRADARKAUR.ID – Seperti yang telah diketahui, bahwa bagi peserta Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 yang telah lulus Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) maka dapat melanjutkan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Seperti yang telah diketahui, bahwa pengumuman hasi SKD CPNS 2024 telah berlangsung pada 17 hingga 19 November 2024. Dengan demikian, bagi peserta yang lulus dapat mempersiapkan diri untuk melanjutkan ke tahap berikutnya yaitu SKB.
Diketahui, SKB sendiri terbagi menjadi dua tahapan tes, yakni Computer Assisted Test (CAT) Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan non-CAT BKN yang akan belangsung pada 20 November 2024 sampai dengan 17 Desember 2024.
Sementara, untuk tes SKB yang berbasis CAT akan lebih dulu ditentukan titik lokasinya yang akan diumumkan pada 20 hingga 22 November 2024.
Dengan demikian peserta bisa wajib memilih kembali lokasi tes SKB berbasis CAT yang dijadwalkan pada 23 sampai 25 November 2024. Selanjutnya panitia menarik data final statistik akhir pada 26 hingga 28 November 2024.
BACA JUGA:Pelamar Wajib Tahu! Berikut 3 Informasi Penting Pelaksanaan SKB CPNS 2024
BACA JUGA:Pengumuman SKD dan Jadwal SKB CPNS Kaur Masih Menunggu BKN, Simak Penjelasan Kepala BKPSDM
Namun, salah satu hal yang paling penting dalam ujian SKB yaitu membawa kartu usian saat hendak ujian SKB CPNS 2024. Jadi, hal ini menjadi dokumen wajib yang harus dibawa saat ujian.
Kapan Cetak Kartu Ujian SKB CPNS 2024?
Deiketahui, kartu ujian bisa dicetak setelah jadwal pelaksanaan SKB diumumkan. Berdasarkan surat dari BKN, jadwal pengumuman berlangsung 4 hingga 8 Desember 2024.
Artinya, Anda bisa mulai cetak kartu ujian dari 4 Desember 2024 sampai batas akhirnya di 8 Desember 2024.
Cara cetak kartu ujian SKB CPNS 2024:
1. Masuk ke situs SSCASN https://sscasn.bkn.go.id.
2. Login dengan NIK dan password akunmu