Selain Dokumen yang Harus Diunggah, Begini Contoh Surat Pernyataan Pendaftaran PPPK Kemenag 2024
Surat pernyataan pendaftaran PPPK Kemenag 2024-sumber foto: Koranradarkaur.id-
Pastikan semua dokumen yang diunggah sudah lengkap dan dapat terbaca.
Kesalahan dalam pengunggahan dokumen dapat menyebabkan pelamar tidak lulus seleksi administrasi PPPK Kemenag 2024.
Untuk melihat contoh surat pernyataan yang sesuai, Anda dapat mengunjungi website resmi Kemenag di https://kemenag.go.id/informasi/pengumuman-pengadaan-pppk-kemenag-formasi-2024.
Dengan mempersiapkan semua dokumen dan mengikuti langkah-langkah yang tepat, Anda dapat meningkatkan peluang untuk berhasil dalam seleksi PPPK Kemenag 2024.
Selain itu, berikut contoh surat pernyataan untuk pendaftaran PPPK 2024 Kemenag dapat Anda lihat disini.
Langkah Pertama: Buat Akun Pendaftaran, untuk memulai proses pendaftaran, pelamar diwajibkan membuat akun melalui laman resmi [sscasn.bkn.go.id].
1. Isi Nomor Induk Kependudukan (NIK)
Sesuai dengan KartuTanda Penduduk (KTP) dan Nomor Kartu Keluarga (KK), atau NIK Kepala Keluarga ada di KK Anda.
2. Isi Data Identitas: Menyusun data identitas sesuai KTP dan ijazah.
3. Unggah Dokumen yang Diperlukan Seperti:
- Scan KTP atau Surat Keterangan Kependudukan.
- Lakukan swafoto dengan jelas.
4. Periksa Kembali Data Anda:
Pastikan semua informasi sudah lengkap dan benar. Apabila ada kesalahan maka tidak dapat diperbaiki.
5. Cetak Kartu Informasi Akun: Setelah proses pendaftaran selesai, cetak Kartu Informasi Akun sebagai bukti pendaftaran. *