Ciptakan Pilkada 2024 Damai dan Kondusif, Ini Langkah Kapolsek Kedurang
Ini langkah Kapolsek Kedurang dalam rangka menciptakan Pilkada 2024 damai dan kondusif-Sumber Foto: ROHIDI/RKa-
KORANRADARKAUR.ID, BENGKULU SELATAN (BS) - Menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) untuk Bupati dan Wabup BS tahun 2024 yang sudah semakin dekat.
Berbagai upaya terus dilakukan pihak kepolisian dalam hal ini Polsek Kedurang Polres BS, demi untuk menciptakan Pilkada BS damai dan tetap kondusif.
Terbaru, Polsek Kedurang dikomandoi Ipda Suharno, SH selaku Kapolsek kumpulkan semua unsur masyarakat dan stakeholder yang ada di wilayah hukumnya.
Kegiatan yang dipusatkan di Mapolsek Kedurang tersebut dilaksanakan pada, Kamis 5 September 2024. Dihadiri Camat Kedurang Ilir dan Camat Kedurang.
Turut hadir pula, Kades se- Kecamatan Kedurang Ilir dan Kecamatan Kedurang, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, serta tamu undangan lainnya.
Dalam kesepakatan itu, Kapolsek mendengarkan masukan dan keluhan dari masyarakat, serta mencari solusi terbaik dari permasalahan yang ada.
Apalagi, saat ini telah masuk dalam berbagai tahapan dalam Pilkada serentak yang akan berlangsung pada, Rabu 27 Novemver 2024 mendatang.
BACA JUGA:ALHAMDULILLAH! 40 Unit RTLH di Bengkulu Selatan Bakal Terima Bantuan Bedah Rumah
BACA JUGA:Pembentukan Tim Sigma Kaur Dapat Apresiasi
Menurut Kapolres BS AKBP Florentus Situngkir, S.IK melakui Kapolsek Kedurang Ipda Suharno, SH, ada banyak cara menciptakan Pilkada damai dan kondusif.
Salah satunya, sebut Kapolsek, keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) harus dikedepankan. Selain itu, persamaan persepsi dan pendapat juga harus dijalin.
"Untuk menciptakan Pilkada 2024 di Bengkulu Selatan damai dan kondusif, makanya kami kumpulan seluruh pihak terkait. Sehingga, bisa saling memberikan masukan dan saran masing-masing," kata Kapolsek.
Suharno meminta, kepada seluruh stakeholder yang ada di Kecamatan Kedurang dan Kedurang agar saling bekerja sama dengan baik untuk mewujudkan Kamtibmas tatap kondusif.
"Semua masukan dan saran yang telah disampaikan akan kami tampung dan tindak lanjuti," jelas Kapolsek.