TV 24 Inch Harga Terjangkau, Fiturnya Bukan Kaleng-Kaleng
TV 24 inch digital LED sangat nyaman buat tontonan sekarang-Sumber foto: Koranradarkaur.id-
Untuk kabel powernya TV ini tak menggunakan adapter tapi langsung nempel. Sedangkan untuk input connectivitynya, TV ini sudah lengkap banget.
Mulai dari antena yang udah mendukung digital TV, USB, line out, VGA dan audio serta kabel RCA to HDMI hingga VGA.
TV 24 inch digital LED ini selain bisa digunakan untuk nonton siaran TV juga bisa kalian gunakan untuk monitor komputer.
Kemudian desainnya shop Advance ADV 2405T punya tampilan yang sangat modern dengan bezel yang sangat tipis bikin pengalaman nonton lebih imersif.
TV 24 inch digital LED pas buat ruangan yang lebih kompak seperti kamar tidur atau ruang kerja.
Untuk build quality-nya TV ini dibuat dari material premium yang terasa solid.
TV ini sangat pas dipasang didinding karena disediakan wall bracket-nya.
Spesifikasi TV ini dengan ukurannya 24 inch dengan ukuran HD 1366 * 768p tetapi mendukung full edged upscaling 1080p secara otomatis.
Mampu menampilkan hingga 16,7 juta warna dengan kecerahan 180 cd/ m²qu serta respon timenya 14 MS.
Selain itu, TV ini sudah mendukung siaran digital TV. Tak perlu tambahan setup box lagi untuk menikmati siaran berkualitas tinggi.
Nah, untuk mengetes penangkapan sinyal TV ini seperti biasa pakai antena yang enggak ada mereknya sama sekali dan tanpa set top box tentu saja dan hasilnya di atas ekspektasi.
Channel digital TV yang ditangkap banyak banget bahkan lebih banyak dari TV merk lain loh.
TV ukuran 24 inch dengan harga terjangkau dengan memiliki viewing angle yang bagus seperti TV ini nonton dari depan, samping kiri dan kanan kontras gambar sangat stabil dan tak bakal ada detail yang hilang.
Harganya yang cukup terjangkau dengan hasil suara yang dihasilkan dari 24 inch, suaranya sangat detail dan jernih.
Kemudian untuk settingan suaranya TV ini memiliki lima mode suara, mulai dari standar film musik hingga user atau pengguna.