Atasi Blank Spot di Nasal, 9 Desa Dapat Internet Gratis

Rabu 17 Jul 2024 - 20:30 WIB
Reporter : Rega Jusa
Editor : Dedi Julizar

NASAL – Sebagai bukti keseriusan atasi blank spot di Kecamatan Nasal. Pemda Kaur melalui Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kaur mendistribusikan WiFi Iconnet Plus.

Sehingga 9 desa dapat internet gratis ini tidak akan ada kendala dalam persoalan jaringan untuk kepentingan tertentu atau mendesak.

Adapun 9 desa dapat internet gratis, Desa Bukit Indah, Pasar Jumat, Suka Jaya, Muara Dua, Sumber Harapan, Air Palawan, Air Batang, Trijaya dan Sinar Banten. Penyerahan WiFi Iconnet secara simbolis oleh Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH diwakilkan Sekda Kaur Dr. Drs. Ersan Syahfiri, MM di Kantor Desa (Kandes) Bukit Indah, Rabu 17 Juli 2024. 

Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH diwakili Sekda Kaur Dr. Drs. Ersan Syahfiri, MM mengatakan, penyerahan WiFi Iconnet Plus secara gratis ini merupakan program Bupati Kaur H Lismidianto, SH, MH.

Program ini untuk mengatasi daerah yang masih mengalami blank spot (susah signal). Program ini momentum yang tepat untuk saling terhubung antara satu wilayah dengan wilayah lainnya.

Sehingga ke depannya tidak ada lagi masyarakat yang ketinggalan informasi dan mengeluhkan akses internet.

BACA JUGA:Tugas Berat Verifikasi DD, Camat Se-Kabupaten Kaur Teken MoU dengan Kejari

BACA JUGA:Gegara Candu Judi Online, Pemuda di Bengkulu Selatan Nekat Gadaikan Mobil Kakak Sendiri

"Allhamdulillah seluruh kecamatan di Kabupaten Kaur sudah semuanya tersalurkan WiFi Iconnet Plus dari Pemda Kaur. Tinggal Kecamatan Muara Sahung yang menjadi PR kami. Tapi Insya Allah 2025 mendatang daerah tersebut sudah teratasi," katanya.

Terpisah, Kadis Kominfo Kaur M. Jarnawi M.Pd mengatakan, 9 desa yang menerima WiFi Iconnet Plus ini diberikan kecepatan 10 Mbps.

Kekuatan tersebut mampu digunakan lebih dari 10 orang (ponsel). Harapannya melalui program ini tidak ada lagi masyarakat maupun pemerintahan desa (Pemdes) yang mengeluh mengenai akses jaringan internet.

"Internet gratis ini boleh digunakan oleh seluruh lapisan masyarakat. Baik itu warga, Pemdes maupun pelajar. Karena internet ini memang diperuntukkan untuk masyarakat dan dibiayai oleh pemerintah," tegasnya.

Sementara, Kades Bukit Indah Karsono mengaku, senang mendapatkan akses internet gratis dari Pemda Kaur.

Sebab pelajar maupun mahasiswa tidak perlu lagi susah payah nyari signal internet yang bagus untuk mengerjakan tugas. Cukup datang ke Kantor Desa (Kandes). Apalagi kecepatan jaringan internet cukup kencang yakni, 10 Mbps.

"Terima kasih Bapak Bupati Kaur beserta jajarannya atas bantuannya. Semoga WiFi gratis ini bisa meningkat taraf hidup masyarakat kedepannya," katanya.*

Kategori :