Ingin Tampil Cantik dengan Make Up tapi Takut Luntur, Berikut Tips Agar Tetap Awet

Selasa 09 Jul 2024 - 16:00 WIB
Reporter : Riska Ayu K
Editor : Daspan Haryadi

KORANRADARKAUR.ID - Make up adalah bagian penting dari kehidupan sehari-hari banyak wanita di seluruh dunia.

Bagi sebagian orang, make up tidak hanya digunakan untuk tampil cantik, tetapi juga sebagai ekspresi diri dan rasa percaya diri. 

Namun, masalah yang sering dihadapi oleh para pengguna make up adalah bagaimana agar make up dapat bertahan lama dan tetap segar sepanjang hari.

Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi daya tahan make up, di antaranya adalah jenis kulit, cuaca dan aktivitas fisik.

BACA JUGA:TAK KALAH SERU! 5 Game Bernuansa Lokal ini Asli Karya Anak Bangsa

BACA JUGA:Aroma Wanginya Disukai Malaikat dan Bikin Salat Lebih Khusuk, Ternyata Ini Parfumnya

Untuk itu, penting bagi para pengguna make up untuk memahami bagaimana cara memilih produk make up yang tepat agar dapat bertahan lama. 

Selain itu, perawatan kulit sebelum menggunakan make up juga turut berperan penting dalam menjaga agar make up tetap awet sepanjang hari.

Dikutip dari bengkuluekspress.disway.id, yuk simak bagaimana membuat make up awet menurut Make-Up Artist (MUA) asal New York, Molly Fredenberg berikut ini:

1. Perawatan kulit

Masalah pada kulit akan tetap ada jika menggunakan makeup tetapi tidak merawat kulit dengan baik. Karena jenis kulit kering hingga berminyak butuh penanganan yang berbeda. 

Sebelum menggunakan make up sangat disarankan untuk skin prep terlebih dahulu agar kulit siap ditimpa make up seharian.  

Memakai sunscreen dengan SPF minimal 30 sebelum melakukan kegiatan di luar ruangan juga sangat penting untuk dilakukan. 

2. Gunakan produk waterproof

Seiring perkembangan zaman, bukan hanya teknologi yang semakin maju, bahkan dalam hal riasan wajah juga semakin baik.

Kategori :