KORANRADARKAUR.ID - Berbicara tentang games mobile terbaru di tahun 2024. Baru-baru ini Supercell merilis Squad Busters sebagai produk terbarunya.
Games terbaru dari perusahaan yang sebelumnya mengeluarkan Clash of Clans (CoC) itu kini mendominasi bagian puncak dalam beberapa ratting games mobile.
Games ini dirilis pada 29 Mei 2024 lalu. Kalian itu, games ini langsung meroket ke puncak chart game gratis di Google Play dan App Store. Hanya dalam kurun waktu 24 jam sejak dikeluarkan.
Hal ini berhasil dicapainya berkat gameplay yang inovatif, peta unik dengan mempertandingkan 10 pemain yang menarik.
BACA JUGA:Uban di Rambut Dapat Merusak Penampilan? Ini Tips Menghilangkan Uban dengan Cara Alami
BACA JUGA:Nggak PD dengan Bibir Gelap? Yuk Terapkan Sederet Tips Alami Ini Untuk Bibir Tampak Lebih Cerah
Sekarang, games Squad Busters dari Supercell ini benar-benar menarik perhatian pemain dari seluruh dunia.
Lantas apa si yang membuat games ini sebegitu fenomenal seperti sekarang?
Buat yang pengen tahu berikut ulasannya seperti melansir laman indogamers.com, Selasa 2 Juli 2024.
- Debut yang Kuat
CEO Supercell Ilkka Paananen baru-baru ini mengonfirmasi kesuksesan awal game ini.
Squad Busters telah diunduh lebih dari 5 juta kali dan menghasilkan pendapatan sebesar $1,5 juta selama fase soft launch-nya.
Pencapaian ini menunjukkan potensi besar game ini untuk menjadi salah satu game unggulan di pasar game mobile yang kompetitif.
- Gameplay Inovatif
Squad Busters menonjol dengan mekanik gameplay yang inovatif yang menggabungkan pertempuran tim strategis dengan berbagai karakter dan kemampuan unik.
Pemain dapat terlibat dalam pertandingan 10 pemain yang intens, di mana mereka harus menggunakan keterampilan dan taktik untuk mengalahkan lawan.
BACA JUGA:Perebutan Posisi Ketiga, Timnas Indonesia U-16 Akan Berikan yang Terbaik