Muslim Wajib Tahu, Meninggalkan Salat Dosanya Lebih Besar dari Berzinah, Hukumnya Ngeri

Sabtu 25 May 2024 - 15:18 WIB
Reporter : Rohidi Effendi
Editor : Dedi Julizar

KORANRADARKAUR.ID - Setiap masyarakat muslim pastinya tidak asing lagi jika tindakan berzinah merupakan salah satu dosa terbesar. Bahkan, orang yang melakukan perzinahan akan sangat dibenci oleh Allah SWT.

Namun, tahukah anda jika ternyata ada dosa yang jauh lebih besar dari perbuatan berzinah. Lalu, dosa apakah yang dimaksud lebih besar dan tiada tandingannya tersebut?

Dilansir dari radarlampung.disway.id, salah satu dosa terbesar dan lebih besar dari dosa perzinahan yakni meninggalkan salat lima waktu setiap harinya.

Bahkan, berdasarkan pengakuan para Ulama IsIam, seseorang yang dengan sengaja meninggalkan salat merupakan salah satu tindakan yang mendatangkan dosa besar bahkan paling besar.

BACA JUGA:Touring dengan Motor Listrik Lebih Menarik, Intip Trik dan Cara Penggunaanya

BACA JUGA:10 Lokasi Wisata Pantai Kaur Cocok Jadi Tempat Liburan Bersama Keluarga, Simak di Sini Lokasinya

Yang paling wajib diketahui lagi, kebiasaan buruk umat muslim yang dengan sengaja meninggalkan salat, maka dirinya dipastikan akan menerima hukumannya yang sangat mengerikan dari Allah SWT.

Salah seorang Ulama sekaligus Imam Besar terkenal yakni Al-Imam Ibnul Qayyim Rahimahullah pernah menegaskan, jika meninggalkan salat merupakan dosa terbesar.

Itu dijelaskan secara rinci dalam Aash-Shalatu wa Ahkamu tarikuha sebagai berikut:

"Ulama Islam bersepakat bahwa meninggalkan salat wajib dengan sengaja termasuk dosa yang paling besar. Bahkan, dosanya lebih besar dibandingkan dengan membunuh jiwa, merampas harta orang, dosa zina, mencuri dan minum khamr,".

BACA JUGA:Bupati Ajak Seluruh Masyarakat Bengkulu Selatan Hadiri Kegiatan Tabligh Akbar Bersama Ustadz Abdul Somad

BACA JUGA:Rumah Tangga Anji dan Wina Jadi Bahan Incaran Wartawan Karena Tidak Mau Klarifiksai

"Orang yang meninggalkan salat dengan sengaja layak mendapatkan hukuman dan murka dari Allah ‘Azza wa Jalla, ditambah lagi Allah akan rendahkan dia di dunia maupun di akhirat kelak,”.

Oleh karena itu, bagi sebagian orang akan merasa gelisah ketika dirinya belum mengerjakan kewajibannya yakni salat.

Nah, jika itu adalah kalian, maka syukurilah itu sebagai bagian dari nikmat yang diberikan Allah SWT.

Kategori :