PADANG GUCI HULU (Pagulu) – Acara pisah sambut Camat sekaligus serah terima jabatan (Sertijab) Pagulu berlangsung khidmat, Senin (1 April 2024.
Kegiatan dilaksanakan di kantor camat (Kancam). Sertijab dihadiri petugas kecamatan dan Kades dan pihak keamanan.
Setelah Sertijab, Ranti Permata sari, SSTP, MM mulai bertugas selaku Camat Pagulu. Sebelumnya dirinya bertugas sebagai Sekretaris Dinas Sosial (Dinsos) Kaur.
Dirinya menggantikan Diharsan, M.TPd yang mengemban amanah baru menjadi guru SDN 60 Kaur di Desa Naga Rantai Pagulu.
BACA JUGA:Damkar Provinsi Bengkulu Sosialisasi APAR, Ini yang Dilakukan Pemdes Kaur Utara
BACA JUGA:KEREN! Investor Bakal Sulap Duta Beach Pasar Bawah Jadi Hotel Berbintang, Ini Penjelasannya
Camat Pagulu Ranti Permata sari, SSTP,MM mengatakan, dirinya siap menjalankan tugas sebagai camat. Perintah dari Bupati Kaur yang sudah mempercayakan menjadi Camat di wilayah Pagulu akan dilaksanakan dengan baik.
“Saya akan melakukan tugas selaku camat. Amanah ini akan dijalankan dengan baik dan berkomitmen untuk membantu kemajuan Kaur ke depan,” ujarnya.
Dikatakan, dalam melaksanakan tugas butuh kerjasamanya dengan petugas di kecamatan. Sehingga program yang sudah direncanakan ke depan dapat berjalan sesuai keinginan.
“Mohon semua petugas kecamatan khususnya dapat memberikan masukan untuk kemajuan agar pekerjaan dapat berjalan sesuai harapan,” harapnya.
BACA JUGA:MERESAHKAN! Aksi Pencurian TBS Sawit di Bengkulu Selatan Makin Marak, Apa Langkah Kepolisian?
BACA JUGA:WOW! Meskipun Rawan Dikorupsi, Dana Replanting Sawit di Bengkulu Selatan Bertambah Rp 60 Juta
Terpisah, mantan Camat Pagulu Diharsan, M.TPd menuturkan, kiranya camat yang baru bertugas dapat cepat menyesuaikan diri dan melanjutkan program-program yang sudah direncanakan selama ini.
Sehingga dapat memajukan tugas dikecamatan lebih baik lagi.
“Selama saya bertugas tentu ada kesalahan, saya mohon maaf. Mudah-mudahan saya ditempat tugas yang baru dapat menjalankan tugas dengan baik dan begitu juga camat yang baru juga demikian,”sampainya.