Tahun Depan Ada Lagi Karya Bakti di BS, Dananya Rp 14 Miliar, Apa Sasarannya?

Senin 25 Dec 2023 - 17:32 WIB
Reporter : Rohidi Effendi
Editor : Daspan Haryadi

"Kami berharap bahwa jalan ini tidak hanya sekadar memberikan akses fisik. Tetapi, juga akan menjadi pondasi bagi pertumbuhan ekonomi di Desa Padang Lebar dan sekitarnya. Oleh karena itu, mari kita bersama-sama menjaga dan memelihara jalan ini agar tetap bermanfaat dan awet untuk generasi mendatang," katanya.

Sementara itu, Wabup BS H. Rifa’i Tajuddin, S.Sos menyampaikan, apresiasinya atas peran serta Lanal Bengkulu dalam pembangunan infrastruktur jalan di Desa Padang Lebar ini. Wabup juga mengapresiasi dan memuji kualitas terhadap proyek yang dikerjakan Lanal Bengkulu melalui APBD Provinsi tersebut.

"Terima kasih kami sampaikan atas telah dibangunnya jalan ini. Dengan adanya jalan ini tentu akan berdampak baik bagi masyarakat Padang Lebar. Akses jalan yang baik ini tentu akan bermanfaat dan mempermudah masyarakat khususnya para petani kita di Padang Lebar," ucap Wabup. (roh)

Kategori :