Bawaslu Minta Peran Pemuda dan Media dalam Mengawasi Tahapan Pilkada 2024
Bawaslu BS gelar sosialisasi mengenai pentingnya peran pemuda dan media dalam mengawasi tahapan Pilkada, Rabu 9 Juli 2024-Sumber Foto: ROHIDI/RKa-
BENGKULU SELATAN (BS) - Semakin mendekati pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) pada 27 November 2024 mendatang.
Badan Pengawas Pemilihan Umum (Pemilu) terus berupaya untuk melakukan pengawasan pada setiap tahapan yang dilakukan dalam Pilkada.
Bawaslu juga tidak henti-hentinya mengajak semua pihak untuk ikut terlibat dalam melakukan pengawasan dalam pesta demokrasi ini.
Terbaru, Bawaslu BS meminta peranan pemuda yang tergabung dalam Organisasi Kepemudaan (OKP) hingga awak media untuk ikut mengawasi tahapan Pilkada.
Hal tersebut disampaikan Ketua Bawaslu BS Sahran, SE melalui Kordiv HPPH M. Arif Hidayat, S.Pd.I saat kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif, Rabu 9 Juli 2024.
Menurut Arif, Pilkada Serentak 2024 semakin dekat dan banyak tahapan yang perlu dilakukan untuk menciptakan Pilkada aman dan damai.
BACA JUGA:FINAL! SK Pemecatan Kades Suka Bandung Segera Diterbitkan, Jabatan Plt Diperpanjang
BACA JUGA:Jelang Akhir Masa Jabatan, Bupati Gusnan Mulyadi Ditinggalkan Pejabat Pemkab, Benarkah?
Oleh karena itu, salah satu tahapan penting saat ini sosialisasi bersama masyarakat, OKP, pemerintah dan juga peranan awak media.
"Saya juga pernah di media, jadi saya paham betul jika peran kawan-kawan Jurnalis sangat penting dalam pengawasan Pilkada. Begitu juga dengan peran anak mudah juga sangat pentinh," kata Arif.
Kordiv menjelaskan, dirinya menyadari organisasi kepemudaan dan media mempunyai peran yang sangat besar dalam menyukseskan Pilkada.
Selain itu, Bawaslu BS juga tidak bisa berjalan sendiri dalam melakukan pengawasan. Makanya, perlu adanya kerjasama semua pihak.
Selain itu, lanjut Kordiv, sosialisasi ini juga bertujuan untuk pendidikan politik dan pengawasan di masyarakat.
Pihaknya meyakini OKP dan media menjadi organisasi atau lembaga independen yang masih dipercaya masyarakat.